Megawati anggap Prabowo cuma klaim dan hoaks gandeng Kwik Kian Gie
Megawati anggap Prabowo cuma klaim dan hoaks gandeng Kwik Kian Gie. Dia menuturkan, Kwik menjadi penasihat Prabowo baru sekadar klaim belaka. Sebab, sampai saat ini koalisi Prabowo-Sandiaga belum secara resmi mendaftarkan struktur tim kampanye.
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri memilih diam merespons klaim bakal capres Prabowo Subianto yang menggandeng Kwik Kian Gie sebagai penasihat ekonomi. Menurutnya, Presiden kelima RI itu tak mau menanggapi hoaks.
"Ibu Mega kan melihat bagaimana berbagai persoalan bangsa dan negara dan selalu berjuang untuk hal yang terbaik bagi bangsa dan negara kita. Tidak akan menanggapi hoaks," kata Hasto di Posko Cemara, Jakarta Pusat, Kamis (13/9).
-
Mengapa Prabowo dan SBY ingin bertemu Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Apa yang ingin dilakukan Prabowo dan SBY terhadap Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Bagaimana hubungan Budi Djiwandono dengan Prabowo Subianto? Budi adalah anak dari Joseph Sudrajad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati Djojohadikusumo. Sang ibu merupakan kakak dari Prabowo Subianto.
-
Kapan Titiek Soeharto menjenguk Prabowo Subianto? Dalam keterangan unggahan beberapa potret yang dibagikan, terungkap jika momen tersebut berlangsung pada Senin (1/7) kemarin.
Dia menuturkan, Kwik menjadi penasihat Prabowo baru sekadar klaim belaka. Sebab, sampai saat ini koalisi Prabowo-Sandiaga belum secara resmi mendaftarkan struktur tim kampanye.
Karenanya, koalisi Jokowi baru mau menanggapi kepindahan Kwik setelah resmi terdaftar ke KPU. Hasto menilai klaim itu hanya cara penggalangan dukungan saja. Soal kebenaran informasi tersebut, pihaknya belum mau menilai.
"Sehingga kami akan menanggapi khusus setelah tim kampanye terdaftar karena saat ini begitu banyak klaim-klaim secara sepihak dalam melakukan penggalangan dukungan," kata dia
Hasto menegaskan Kwik masih menjadi tokoh senior PDIP. Bahkan, dialog dengan partai berlambang banteng itu pun masih terjaga. Dia memastikan komunikasi dengan mantan menteri perekonomian itu terus intens dilakukan.
"Kami sering berdialog. Bahkan bukunya terakhir kami ikut mendistribusikan ke daerah-daerah karena kental dengan napas perjuangan," kata dia.
Sebelumnya, Prabowo mengatakan Kwik ingin jadi penasihat ekonominya. Dia pun mengapresiasi niat Kwik meskipun diketahui, ekonom tersebut merupakan kader PDIP.
"Kwik Kian Gie, meskipun beliau PDIP, tapi demi kepentingan negara, beliau salah satu penasihat saya. Kalau untuk negara dan bangsa, kita tidak melihat partai jadi saya kira di situ," kata Prabowo.
Baca juga:
Ditemani Maher Algadri dan Fuad Bawazier, Prabowo silaturahmi ke istri Gus Dur
Golkar tak khawatir SBY 'turun gunung' menangkan Prabowo-Sandi
Antara politik dua kaki dan pembangkangan kader Demokrat?
Saat Prabowo rangkul gemas Andi Arief sambil tertawa lepas
Prabowo usai bertemu SBY: Kita sudah dapat gambaran ke depan
AHY: Memang Demokrat harus berjalan dua kaki, kalau satu pincang dong