Megawati 'Cueki' Surya Paloh, PDIP Tegaskan Hubungan Baik-Baik Saja
Renggangnya hubungan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh masih menjadi sorotan publik. Ditambah, viralnya video Megawati tampak cuek, melewati momen bersalaman dengan Ketum NasDem, Surya Paloh di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10).
Renggangnya hubungan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh masih menjadi sorotan publik. Ditambah, viralnya video Megawati tampak cuek, melewati momen bersalaman dengan Ketum NasDem, Surya Paloh di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10).
Dalam video yang viral terlihat Megawati melewati jabat tangan dengan Surya Paloh, dia pilih menjabat tangan Ma'ruf Amin, Surya Paloh yang sudah berdiri akhirnya kembali duduk.
-
Mengapa Prabowo dan SBY ingin bertemu Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Apa yang ingin dilakukan Prabowo dan SBY terhadap Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Siapa pacar Megawati Hangestri? Dalam unggahannya itu, ia menandai akun bernama Dio Novandra yang merupakan kekasihnya.
-
Siapa yang memuji kemampuan Megawati di lapangan? Bahkan, pelatih dari tim lawan mengakui betapa sulitnya menghadapi Megawati.
-
Kapan Surya Paloh bertemu dengan Prabowo dan menegaskan dukungan NasDem terhadap pemerintahannya? Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bertemu dengan presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto, di Kertanegara, Jakarta, Kamis (25/4). Dalam pertemuan itu, Surya Paloh menegaskan dukungan terhadap pemerintahan Prabowo dengan Gibran Rakabuming Raka nanti
-
Siapa yang ingin bertemu dengan Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Menanggapi momen itu, Politikus PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno menilai, hal yang wajar Mega melewati beberapa orang saat bersalaman. Sebab, saat itu suasana dalam ruang rapat sangat ramai.
"Ketika dalam komunitas yang banyak orangnya ada yang salaman ada yang tidak itu biasa. Ini kan diframe seakan-akan ada rivalitas antara PDIP dan gitu kan," kata Hendrawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/10).
Hendrawan menjelaskan, Mega juga sering melakukan hal semacam itu saat suasana ramai di acara DPP PDI Perjuangan. Sehingga, dia meminta hal itu tidak dipermasalahkan.
"Biasa yang gitu-gituan. Apalagi kalau di dapil banyak sekali orang salaman calon anggota enggak bisa semua," ungkapnya.
Dia menegaskan, hubungan Mega dan Paloh masih baik-baik saja. Bahkan masih sempat menghubungi satu sama lain.
"Enggak ada apa-apa orang lagi jalan, dipanggil kanan kiri. Saya juga sering," ucapnya.
Berikut video saat momen tersebut berlangsung:
(mdk/rnd)