NasDem Bidik Ganjar Jadi Salah Satu Kandidat Capres 2024, Ini Kata FX Hadi
Rudy mengatakan, Ganjar memiliki kemampuan yang cukup sebagai presiden. Selain pengalaman, kata Rudy, Ganjar mempunyai kemampuan dan sudah teruji. Terbukti menjadi gubernur dua periode. Ia optimistis kebijakan kebijakan Ganjar nantinya akan lebih baik.
Partai NasDem mengincar empat kepala daerah untuk diusung sebagai calon presiden pada Pemilu 2024. Salah satunya adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Wali Kota FX Hadi Rudyatmo yang juga Ketua DPC PDIP Solo Tak mempermasalahkan wacana partai besutan Surya Paloh tersebut. Menurut Rudy, sapaan akrab Wali Kota Solo, Ganjar layak menjadi presiden berikutnya.
-
Mengapa Partai NasDem menyambut hangat kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia? "Sejak awal-awal Indonesia Merdeka, Vatikan itu termasuk negara pertama yang memberi pengakuan. Jadi, relasi kita dengan Vatikan itu secara diplomatik kuat sekali," kata Hermawi saat jumpa pers di DPP Partai NasDem, Jakarta, Jumat (30/8).
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan para ketua umum partai di koalisi Indonesia Maju? Salah satu yang dibahas dalam pertemuan adalah pematangan calon wakil presiden untuk Prabowo Subianto.
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
-
Kenapa Hasto Kristiyanto melaporkan penyidik KPK ke Dewas KPK dan Komnas HAM? Dia menceritakan sempat terjadi cekcok dengan penyidik gara-gara handphonenya disita dari tangan asistennya. Pun pada saat pemeriksaan itu juga belum memasuki pokok perkara.
-
Siapa yang akan memimpin pertemuan pengurus pusat Partai Demokrat? "ke depan akan ada beberapa pertemuan yang sedang diagendakan oleh Mas AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) sebagai ketua umum.
-
Kapan pertemuan pengurus pusat Partai Demokrat akan diadakan? Ini rencananya besok akan diadakan di hari Senin, tanggal 4 September
"Kalau Pak Ganjar menurut saya lihat, ya layak dong dicalonkan sebagai presiden. Ganjar sudah membuktikan dia sudah teruji sebagai pejabat publik," ujar Rudy, Senin (11/11).
Rudy mengatakan, Ganjar memiliki kemampuan yang cukup sebagai presiden. Selain pengalaman, kata Rudy, Ganjar mempunyai kemampuan dan sudah teruji. Terbukti menjadi gubernur dua periode. Ia optimistis kebijakan kebijakan Ganjar nantinya akan lebih baik.
"Syarat pengalaman itu, sudah sesuai dengan pernyataan Presiden Joko Widodo saat kampanye Pilpres 2014," katanya. Kalau yang saya pegang, itu yang disampaikan presiden. Pegang pemerintahan itu harus berpengalaman," terangnya.
"Kalau Ganjar benar-benar jadi presiden, saya nanti punya dua teman yang menjadi presiden," kelakarnya.
Dukung Ganjar
Lebih lanjut Rudy menyampaikan ia tetap akan memberikan dukungan jika Ganjar maju dalam Pilpres. Meskipun dukungan tersebut berasal bukan dari PDIP. Kendati demikian ia berharap partainya bisa memanfaatkan momentum tersebut untuk segera berkonsolidasi.
"Saya tidak tahu apakah PDIP sepakat mencalonkan Ganjar, tetapi apapun itu, saya tetap mendukung Ganjar," tandasnya.
(mdk/eko)