NasDem Jawab Rumor Tawaran Gabung KIM
Gus Choi berharap tetap dalam putusan awal yakni mendukung Anies Rasyid Baswedan untuk di Pilgub Jakarta.
Ketua DPP Partai Nasional Demokrat (NasDem) Effendy Choirie alias Gus Choi menjawab rumor adanya tawaran partainya untuk gabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Hal itu dilihatnya ada tawaran kepada partainya.
"Saya enggak boleh buka dong, kalau lah ada betul. Saya kan enggak melihat (lobinya), cuma baunya ada baunya, sudah itu saja," kata Gus Choi di Gedung PBNU, Jakarta, Rabu (7/8).
- NasDem Klaim Anies Tak Kecewa Ditinggalkan di Pilkada Jakarta: Bukan Bertepuk Sebelah Tangan
- NasDem Gabung Prabowo di KIM, Surya Paloh Batal Usung Anies Maju Pilkada Jakarta
- Gus Choi Minta NasDem Tetap Dukung Anies Melawan 'Tsunami' Politik
- NasDem Resmi Usung Anies Jadi Cagub di Pilkada Jakarta 2024
"Tapi yang jelas saya tidak melihat, cuma tentu saja saya dengar ya. Sehingga, dari dengar itu lah ini sini kemudian bau sini," sambungnya.
Dapat Jatah Menteri?
Kemudian, saat disinggung apakah tawaran itu berupa jatah kursi menteri terhadap partainya untuk pemerintahan mendatang. Menurutnya, hal itu hanya ditingkat tinggi.
"Enggak tahu (tawaran kursi menteri), itu kalau itu kan lobi kelas tinggi. Saya kan kelas krucut," ujarnya.
Selain itu, dirinya berharap agar partai yang dipimpin Surya Paloh ini tetap dalam putusan awal yakni mendukung Anies Rasyid Baswedan untuk di Pilgub Jakarta.
Meskipun, hingga saat ini belum adanya surat rekomendasi yang diberikan partainya kepada mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
"Kita harap semua konsisten pada yang sudah Koalisi Indonesia Maju ya sudah lah, itu kan sudah banyak partainya, yang dengan Mas Anies tiga partai ini ya sudah lah jalan, yang PDIP kalau mau Ahok dan punya koalisi lain ya silahkan, itu saya kira lebih menarik," pungkasnya.