Nurdin Halid pastikan nyoblos di Makassar
Nurdin diketahui merupakan putra Bugis kelahiran Bone yang berkiprah di pentas nasional. Karena itu, ia sudah lama berdomisili di Jawa. Pasangan Aziz Qahhar Mudzakkar itu akhir memilih pulang kampung dan maju pada Pilgub Sulsel 2018 atas panggilan pengabdian.
Calon Gubernur Sulsel nomor urut satu Nurdin Halid memastikan akan menyalurkan hak politik dengan mencoblos pada Pilgub Sulsel 2018 di Kota Makassar. Nurdin dan sang istri, Andi Nurbani, segera mengurus berkas surat pindah untuk e-KTP, dari Depok, Jawa Barat ke Makassar.
"Semalam, ada Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) datang ke rumah untuk mengecek, apakah saya memilih di Makassar atau tidak. Nah, saya sampaikan memilih di Makassar. Makanya, saya segera urus surat pindah," kata Nurdin, Minggu (18/2).
-
Apa yang dilakukan Nuri Maulida saat ini? Nuri Maulida kini memilih untuk menjauh dari dunia hiburan dan fokus pada kehidupan pribadinya sebagai seorang istri dan ibu.
-
Apa alasan Nurdin Halid menilai Airlangga Hartarto layak memimpin Golkar? "Sangat layak, Erlangga memimpin Golkar," ujarnya kepada wartawan, Rabu (3/4). Nurdin mengaku di Pemilu 2024, Golkar perolehan kursi di DPR RI meningkat menjadi 102. Padahal di Pemilu 2019, Golkar hanya meraih 85 kursi. "Dari 85 kursi menjadi 102, itu tidak mudah. Sangat layak (memimpin kembali Golkar)," tuturnnya.
-
Siapa yang Nurdin Halid nilai sangat layak untuk memimpin Golkar? Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Nurdin Halid menilai sosok Airlangga Hartarto masih sangat layak memimpin partai berlambang pohon beringin itu. Perolehan suara di Pemilu 2024 menjadi alasan Nurdin Halid menilai Airlangga sangat mumpuni.
-
Bagaimana Muhammad Nezzal ditangkap? Remaja ini ditangkap tiga bulan yang lalu di Kabatiye, yang terkait dengan Jenin di Tepi Barat, dan menjadi "tahanan administratif" selama enam bulan.
-
Siapa yang menjadi penguji ahli dalam sidang terbuka disertasi Firdaus Turmudzi? Rhoma Irama bertindak sebagai Penguji Ahli dalam Sidang Terbuka Disertasi mahasiswa yang bernama Firdaus Turmudzi.
-
Apa yang digugat Nurul Ghufron ke PTUN? Dalam upaya gugatan yang diajukan oleh Ghufron yakni berkaitan dengan aturan Dewas KPK yang tidak bisa lagi mengenakan sanksi etik ketika pelanggaran etik yang dilaporkan ke sudah kedaluwarsa.
Menurut Nurdin, bukanlah perkara sulit untuk mengurus surat pindah, termasuk pengurusan e-KTP. Toh, ia dan keluarganya pada dasarnya telah memiliki dokumen kependudukan yang resmi, sisa pemindahan domisili. Pengurusan pindah itu dapat tuntas dalam sepekan.
Menurut Nurdin, total ada empat anggota keluarga yang akan pindah domisili ke Sulsel. Selain ia dan sang istri, dua dari tujuh anaknya pun akan pindah domisili. Mereka adalah AM Zunnun Halid dan Andi Nurhilda.
"Kalau Zunnun kan sekarang berstatus anggota DPRD Sulsel, makanya sebaiknya berdomisili di sini. Sedangkan yang anak perempuan saya, suaminya maju pada Pilkada Sinjai 2018," ujar mantan Ketua PSSI itu.
Nurdin diketahui merupakan putra Bugis kelahiran Bone yang berkiprah di pentas nasional. Karena itu, ia sudah lama berdomisili di Jawa. Pasangan Aziz Qahhar Mudzakkar itu akhir memilih pulang kampung dan maju pada Pilgub Sulsel 2018 atas panggilan pengabdian.
NH-Aziz bertekad membangun Sulsel Baru yang lebih sejahtera dan berkeadilan. Sederet problematika Sulsel, mulai dari masalah kemiskinan, pengangguran hingga kesenjangan siap diatasi dengan konsep Tri Karya Pembangunan dan program pro-kampung.
Baca juga:
Tim Perempuan Pejuang Bergerak siap menangkan NH-Aziz di Makassar
Nurdin Halid teken kontrak politik dengan aktivis perempuan
Mundur dari Demokrat, koordinator tim hukum NH-Aziz gabung ke Golkar
Deklarasi damai, NH-Aziz terdepan perangi hoaks
Nurdin Halid minta relawan kawal atribut kampanye