PDIP DKI: Pidato Megawati Buat Kader Bersemangat Hadapi Tantangan Ke Depan
"Saya yakin kader akan bersemangat untuk menjadi partai pelopor. Termasuk di DKI. Semua tantangan akan kita hadapi sebagaimana arahan dari Ibu Ketua Umum," ungkap Prasetyo.
Megawati Soekarnoputri telah dikukuhkan kembali menjadi Ketua Umum PDIP periode 2019-2024. Saat dikukuhkan dan berpidato pembukaan Kongres, dia menyatakan masih banyak tantangan yang harus dihadapi partai ke depan, terutama sebagai partai pelopor.
Terkait hal ini, Bendahara DPD PDIP DKI, Prasetyo Edi Marsudi, mengatakan para kader siap menghadapi tantangan ke depan. Apalagi usai mendengarkan pidato Megawati.
-
Siapa pacar Megawati Hangestri? Dalam unggahannya itu, ia menandai akun bernama Dio Novandra yang merupakan kekasihnya.
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Mengapa Megawati mendukung hak angket Pemilu? Ketua Tim Demokrasi Keadilan (TDK) Ganjar-Mahfud, Todung Mulya Lubis mengatakan, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mendukung hak angket untuk menyelidiki dugaan kecurangan dalam proses Pemilu 2024.
-
Siapa yang memuji kemampuan Megawati di lapangan? Bahkan, pelatih dari tim lawan mengakui betapa sulitnya menghadapi Megawati.
-
Siapa yang ingin bertemu dengan Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Apa yang ingin dilakukan Prabowo dan SBY terhadap Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
"Pidato Ibu luar biasa. Saya rasa tidak ada Ketua Umum partai manapun bisa melakukan seperti itu, yang membuat kadernya bersemangat menghadapi tantangan ke depan," kata Prasetyo di Grand Inna Bali Beach Hotel, Sanur, Kamis (8/8).
Pria yang duduk sebagai Ketua DPRD DKI ini menuturkan, seluruh kader akan menjalankan arahan Megawati sebagai partai pelopor.
"Saya yakin kader akan bersemangat untuk menjadi partai pelopor. Termasuk di DKI. Semua tantangan akan kita hadapi sebagaimana arahan dari Ibu Ketua Umum," ungkap Prasetyo.
Karenanya, pada sidang Komisi yang akan dilakukan besok, Jumat 9 Agustus 2019, akan ditentukan masalah dan solusi yang dilakukan oleh partai berlambang banteng bermoncong putih ini.
"Besok masalah dan solusinya akan dibahas di sidang komisi-komisi. Dan kami akan mencari yang terbaik bagi bangsa dan masyarakat," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Usai Megawati Dikukuhkan jadi Ketum, PDIP akan Bahas Kabinet Jokowi
Megawati Kembali Terpilih Menjadi Ketum PDIP Secara Aklamasi
Tokoh Politik dan Menteri Kabinet Kerja Hadiri Kongres V PDIP
Mega: Intoleransi Digunakan Dalam Pemilu Maka Demokrasi Pancasila Akan Musnah
Puan Maharani Ungkap Sinyal Megawati Ajak Prabowo Bergabung
Keakraban Megawati dan Prabowo di Mata Surya Paloh
Cerita Jokowi Kagum dengan Pembangunan di Uni Emirat Arab