PDIP Konsolidasi Pemenangan Jokowi-Ma'ruf di NTT
PDIP Konsolidasi Pemenangan Jokowi-Ma'ruf di NTT. Hasto menggelar konsolidasi internal partai hingga bertemu tokoh masyarakat untuk membahas ekonomi kreatif. Sebab, ekonomi kreatif merupakan sektor yang banyak didorong dan diprioritaskan oleh pemerintahan Jokowi.
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memimpin kampanye pemenangan partai dan Capres dan Cawapres nomor urut 01, Jokowi-KH Ma'ruf Amin ke Nusa Tenggara Timur (NTT). Menurut Hasto, NTT merupakan salah satu basis PDIP dan basis Soekarnois khususnya di Maumere.
"Sebuah daerah yang dikenal mampu menghasilkan banyak pemimpin-pemimpin nasional yang dikenal dengan budaya literasi yang kuat," kata Hasto di Maumere, Selasa (9/4).
-
Kapan PDIP menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Kenapa PDIP menang di pemilu 2019? Kemenangan ini juga menunjukkan bahwa citra dan program kerja yang ditawarkan oleh PDIP dapat diterima oleh masyarakat luas.
-
Kenapa PDIP bisa menjadi partai pemenang Pemilu 2019? PDIP berhasil menarik pemilih dengan agenda-agenda politiknya dan berhasil meraih kepercayaan masyarakat. Dengan perolehan suara yang signifikan, PDIP memperoleh kekuatan politik yang kuat dan pengaruh yang besar dalam pemerintahan.
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana PDIP bisa menang di pemilu 2019? PDIP berhasil meraih kemenangan yang signifikan dalam pemilu 2019 dan menjadi partai pemenang dengan persentase suara tertinggi, menunjukkan popularitas dan kepercayaan yang dimiliki oleh partai ini di mata masyarakat Indonesia.
Di NTT, Hasto menggelar konsolidasi internal partai hingga bertemu tokoh masyarakat untuk membahas ekonomi kreatif. Sebab, ekonomi kreatif merupakan sektor yang banyak didorong dan diprioritaskan oleh pemerintahan Jokowi.
"Kami berdialog dengan pelaku ekonomi kreatif, nelayan, pelaku wisata hingga tokoh agama dan adat," ucapnya.
Usai dari Maumere, Hasto akan bertolak ke Labuan Bajo untuk melihat pengembangan khususnya pariwisata dan budaya.
"Kemudian ke Labuhan Bajo, suatu destinasi wisata yang dikembangkan baik oleh pemerintahan Jokowi. Kedepannya kita berharap industri pariwisata menjadi penopang gerak perekonomian kita, karena akar budaya yang kita miliki begitu indah," ujarnya.
Selain Bali, menurut Hasto ada sepuluh destinasi wisata yang tengah dikembangkan di NTT agar bisa bersaing dengan Bali. Sehingga seluruh daerah-daerah wisata bisa berkembang. "Akan ada 10 Bali baru," katanya.
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sekjen PDIP sebut Kredibilitas dan Martabat Prabowo Bisa Runtuh Akibat Tempramental
Soal Bentrok di Sleman, KPU Minta Tokoh Besar Ingatkan Relawan
Prabowo Sebut BUMN Dirampok, PDIP Sindir Fraksi Gerindra DPR 'Masuk Angin'
Prabowo Mau Audit Investigasi APBN era Jokowi, PDIP Bilang Sudah Sering Dilakukan
Mengupas Lumbung Suara PDIP dan Gerindra, Siapa yang Menang?
Massa Diduga Simpatisan PDIP Serang Markas FPI di Sleman, Dua Mobil Rusak