Pilkada Solo Rawan Kecurangan, KAMI Soroti Kinerja KPU dan Bawaslu
Titik rawan pelanggaran Pilwalkot terletak di panitia penyelenggara yakni KPU dan Bawaslu. Kerawanan tersebut berupa ketidakadilan dan kecurangan dalam penghitungan suara.
Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Solo mendeklarasikan Solo Damai Pilwakot Sukses, Kamis (19/11). Dalam deklarasi tersebut, mereka juga meminta penyelenggara Pilkada, baik KPU maupun Bawaslu berlaku jujur, adil, transparan, profesional, mandiri.
"Penyelenggara Pilkada juga harus mampu memberikan perlindungan atas hak-hak para pemilih Pilwalkot Solo dengan bebas tanpa tekanan lahir maupun batin dan politik uang," ujar Ketua Periodik KAMI Solo, Usman Amirodin.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa yang dimaksud dengan Pilkada? Pilkada adalah proses demokratis di Indonesia yang memungkinkan warga untuk memilih pemimpin lokal mereka, yaitu gubernur, bupati, dan wali kota beserta wakilnya.
-
Kenapa Pilkada itu penting? Pilkada artinya singkatan dari Pemilihan Kepala Daerah, adalah salah satu momen krusial dalam sistem demokrasi kita.
Usman menyebut, titik rawan pelanggaran Pilwalkot terletak di panitia penyelenggara yakni KPU dan Bawaslu. Kerawanan tersebut berupa ketidakadilan dan kecurangan dalam penghitungan suara.
"Yang perlu dikritisi adalah pelaksana Pilwalot yakni KPU dan Bawaslu," ujarnya.
Dalam deklarasi tersebut, mereka juga meminta tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk menciptakan suasana aman dan tentram di tengah masyarakat dalam Pilwalkot Solo.
"KAMI juga menyerukan kepada calon wali kota dan wakil wali kota nomor 1 dan 2 dan pendukungnya untuk menjaga kondusifitas Kota Solo selama dan setelah masa kontestasi apapun hasilnya. Karena itu adalah wujud dari kedaulatan rakyat Kota Solo," tandasnya.
Kepada para pendukung kandidat. KAMI meminta untuk tidak menggunakan cara-cara tidak terpuji untuk memenangkan pilihannya. Yakni dengan mempengaruhi pemilih pada saat hari pemilihan 9 Desember 2020 melalui politik uang. Atau penjagaan pemilih saat menuju bilik pemilihan dengan memakai tanda-tanda tertentu.
"Menyikapi kedua paslon, sikap kami sama. Karena mereka kan saudara kita," ujarnya lagi.
Sekretaris KAMI Solo, Shobbarin Syakur menambahkan pada intinya mereka menjadikan Kota Solo damai dan kondusif menjelang Pilkada. Pihaknya bersedia memberikan bantuan kepada kedua kontestan.
"KAMI akan membantu siapapun calonnya. Juga masyarakat dan stakeholder semuanya untuk menjaga kondusivitas Solo," pungkasnya.
Baca juga:
Gibran Usulkan Ada Sekolah Media Sosial di Solo
Masih Pandemi Covid-19, Gibran Minta Warga Tak Takut Datang ke TPS
Gibran Klaim Akan Datangkan Investor untuk Kembangkan Solo Utara
Terkait Kerumunan Massa, Gibran Bersedia Ditegur dan Dihukum
Acara Rizieq Syihab Diusut, FPI Singgung Kerumunan Saat Gibran Daftar Pilkada
Kembali Blusukan, Gibran Bagikan Masker dan Hand Sanitizer ke Warga