PKS akui gerakan #2019GantiPresiden untuk dukung Prabowo
Inisiator akui gerakan #2019GantiPresiden untuk dukung Prabowo. Namun, Mardani berkukuh gerakan yang dimulai di media sosial ini bukan sebagai kampanye. Dia menyebut sebagai gerakan masyarakat.
Inisiator gerakan #2019GantiPresiden, Mardani Ali Sera mengakui bahwa arah dukungan mereka bakal ke pasangan calon presiden dan wakil presiden, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. Ketua DPP PKS ini mengatakan hal itu akan kelihatan dua atau tiga bulan mendatang.
"Kalau sebagian teman-teman akan ke Pak Prabowo, tetapi ini belum konsensus. Jadi jalan saja dulu. Dan sebentar lagi 2-3 bulan ke depan energinya akan menyatu," kata Mardani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (27/8).
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Bagaimana Presiden Jokowi mengenalkan Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih? Menlu Retno mengatakan bahwa Presiden Jokowi dalam setiap kesempatan dan acara selalu mengenalkan Prabowo Subianto selaku calon presiden terpilih.
-
Siapa yang menjadi keponakan Prabowo Subianto? Selain itu, ternyata Tommy masih memiliki hubungan keluarga dengan Prabowo, sebagai keponakan.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
Namun, Mardani berkukuh gerakan yang dimulai di media sosial ini bukan sebagai kampanye. Dia menyebut sebagai gerakan masyarakat.
Gerakan ajakan ganti presiden itu dianggapnya sebagai bagian edukasi politik kepada masyarakat. Mardani menuturkan tak ada sangkut pautnya dengan partai politik.
"Sekarang kami bertanggung jawab memastikan ini nanti berpartisipasi dalam pemilu dalam pilpres pelan-pelan nih setiap pertemuan ingat sekarang sudah ada kandisasi kita pilih salah satunya," ucapnya.
Mardani bercerita saat ini pihaknya sulit melakukan deklarasi karena kuatnya arus penolakan. Dia mengaku harus kucing-kucingan dengan polisi karena takut dilarang.
"Tetapi dengan proses-proses persekusi atau pengadangan dan segala macamnya kami jujur mengalami kesulitan karena timbul energi perlawanan dari masyarakat," ucapnya.
Baca juga:
Sepak terjang Neno Warisman, perempuan yang vokal suarakan #2019GantiPresiden
Ngabalin sebut #2019GantiPresiden gerakan makar
Luhut soal #2019GantiPresiden dilarang: Ya ndak papa daripada bentrok
Pengadangan Neno Warisman, Gerindra minta Kapolda dan Kabinda Riau dicopot
Sindir deklarasi 2019GantiPresiden, Hasto ingatkan soal etika dan pendidikan politik
Koalisi Jokowi tuding aksi 2019#GantiPresiden ditunggangi kelompok tertentu