PPP: Jika Cak Imin tak digandeng apakah PKB masih mau dukung Jokowi?
PPP: Jika Cak Imin tak digandeng apakah PKB masih mau dukung Jokowi? Awiek meminta dukungan PKB itu tidak dilakukan sepihak dan menyandera Jokowi. Sebab, keputusan soal Cawapres merupakan domain dari Jokowi.
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kemungkinan mengusung Joko Widodo dan Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden dan wakil presiden di Pemilu Serentak 2019. Wasekjen PPP Ahmad Baidowi atau yang akrab disapa Awiek mempertanyakan apakah PKB akan tetap mendukung Jokowi jika Muhaimin akhirnya tidak dipilih sebagai cawapres.
"Mau mendirikan posko apapun, kalau nanti Jokowi sudah menentukan calon dan ternyata yang punya posko (Cak Imin) tidak digandeng apakah masih mau mendukung Jokowi?" kata Awiek saat dihubungi, Rabu (11/4).
-
Kapan PPP akan mengajukan gugatan ke MK? Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Amir Uskara meminta agar tidak ada persepsi partai berlambang kabah tidak lolos Parlementary Threshold (PT) 4 persen. PPP akan mengajukan gugatan hasil Rekapitulasi Pemilu 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK). "Kalau kita sih belum punya cerita PPP enggak lolos. Jadi kalau ada yang mimpi PPP tidak lolos, ya biarkanlah," ujarnya di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (21/3).
-
Kenapa PPP mengajukan gugatan ke MK? Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Amir Uskara meminta agar tidak ada persepsi partai berlambang kabah tidak lolos Parlementary Threshold (PT) 4 persen. PPP akan mengajukan gugatan hasil Rekapitulasi Pemilu 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK). "Kalau kita sih belum punya cerita PPP enggak lolos. Jadi kalau ada yang mimpi PPP tidak lolos, ya biarkanlah," ujarnya di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (21/3).
-
Mengapa PPP mengajukan gugatan ke MK? PPP mengajukan gugatan ke MK setelah proses penghitungan suara selesai dan PPP tidak lewat dari Ambang Batas Parlemen 4 persen. Hasil suara PPP hanya 3,87 persen, dan mereka merasa kehilangan suara di 18 propinsi yang mencapai 600.000 suara.
-
Kapan KPK menahan Mulsunadi? "Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Kenapa PPP mendukung Khofifah-Emil Dardak? Atas pertimbangan baik masukan dari para tokoh, habaib, dan juga usulan DPD PPP yang telah melakukan rapat dan telah lakukan komunikasi politik dengan Ibu Khofifah dan Pak Emil, maka memutuskan PPP untuk mendukung Ibu Khofifah dan Bapak Emil Dardak untuk melanjutkan kerjanya di Jatim,” kata Mardiono dalam sambutannya.
-
Apa itu PPPK? PPPK adalah singkatan dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja. Dengan kata lain, seorang warga negara Indonesia yang memenuhi syarat bisa diangkat menjadi pegawai pemerintah berdasarkan perjanjian kerja dalam jangka waktu tertentu.
Awiek meminta dukungan PKB itu tidak dilakukan sepihak dan menyandera Jokowi. Sebab, keputusan soal Cawapres merupakan domain dari Jokowi.
"Dukungan ke Jokowi jangan sampai menyandera apalagi disampaikan secara sepihak," ujarnya.
Partai-partai pendukung Jokowi, kata Awiek, sejauh ini belum membicarakan urusan Cawapres Jokowi. Seluruh partai pendukung sepakat pembahasan cawapres dilakukan usai gelaran Pilkada pada Juni mendatang.
"Sesuai kesepakatan, Cawapres Jokowi baru ditentukan setelah Pilkada serentak 2018," tandas Awiek.
Diketahui, Cak Imin berulang kali menyampaikan optimismenya bisa menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping Joko Widodo atau Jokowi pada Pilpres 2019. Pasangan Jokowi-Muhaimin atau JOIN juga telah dideklarasikan Cak Imin saat peresmian posko JOIN di Jalan Tebet Barat VIII, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (10/4).
Cak Imin juga secara resmi mengumumkan PKB akan merapat ke parpol koalisi pengusung Jokowi pada Pilpres mendatang. Dalam kesempatan ini, Cak Imin menyatakan keyakinannya akan dipilih Jokowi sebagai cawapres. Ia pun mengklaim Jokowi tahu tentang deklarasi JOIN tersebut.
"Saya yakin ini akan gol. (Saya) bukan hanya optimis, yakin," tegasnya.
Baca juga:
PDIP tegaskan tak ada dikotomi Islam dan nasionalisme
Diplomasi soto Solo saat Sekjen PDIP bertemu Cak Imin
Jokowi tak pilih Cak Imin jadi cawapres, PKB keluar dari koalisi
Di luar gedung, militansi pendukung Gus Ipul-Puti solid
Cak Imin: Yang diusung PKB adalah Jokowi-Muhaimin