Prabowo sambangi rumah dinas Zulkifli Hasan, tak bahas cawapres
Prabowo mengaku hanya melakukan koordinasi jelang pendaftaran Capres. Pertemuan dengan Ketum partai rutin dilakukan.
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto kembali melakukan safari politiknya. Usai sore tadi bertemu Ketua DPP PDIP non aktif Puan Maharani, malam ini Prabowo menyambangi rumah dinas Ketua MPR yang juga Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di Widya Chandra, Jakarta Selatan.
Prabowo mengaku hanya melakukan koordinasi jelang pendaftaran Capres. Pertemuan dengan Ketum partai rutin dilakukan. "Iya kita ini terus lobi dan koordinasi. Insya Allah (mantap koalisi dengan PAN)," ucap Prabowo di lokasi, Selasa (17/7) malam.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Kapan Prabowo Subianto menghadiri Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Apa yang dilakukan Prabowo Subianto dalam Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
Menurutnya, pertemuan dengan Zulkifli Hasan adalah pertemuan biasa. Karena selalu rutin dilakukan. "Kita kan periodik, satu dua minggu update perkembangan," tukasnya.
Prabowo masih terus melakukan pendekatan lain dengan pihak yang bisa diajak berkoalisi.
"Masih-masih (melakukan pendekatan). Masihlah besok juga kita akan ketemu Pak SBY. Kita komunikasi dengan semua pihak," ucapnya.
Tak bahas cawapres
Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono turut mendampingi Prabowo dalam pertemuan dengan Zulkifli Hasan. Sugiono menambahkan, pertemuan tersebut hanya untuk mengupdate perkembangan.
"Update saja, kemarin kan habis ketemu NU, terus tadi ketemu Puan, jadi beliau sharing informasi saja," ucap Sugiono kepada Liputan6.com, Selasa (17/7).
Dia membantah bahwa pertemuan Prabowo dengan Zulhas membahas Cawapres yang akan diusung Di Pilpres 2019. "Enggak (bahas Cawapres)," tukas Sugiono.
Sugiono juga membantah jika pertemuan Prabowo dan Zulkifli Hasan dilakukan mendadak.
"Sebenarnya rutin sih tiap minggu pasti ada pertemuan. Hari ini keduanya baru sempat," ucapnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Kejutan-kejutan jelang pendaftaran capres
Prabowo dan Puan Maharani gelar pertemuan di Kertanegara
Pramono Anung: Jangan sampai cawapres kurangi elektabilitas Jokowi
Wapres JK ingatkan Jokowi pilih cawapres yang bisa tambah elektabilitas 15 persen
Demokrat: Rencana pertemuan AHY-Puan Maharani masih sebatas wacana
Pertemuan Mega dan Airlangga singgung soal Cawapres Jokowi