Puan Maharani: Pilih Pemimpin Jangan Asal Ganteng atau 'Nyenengin' di Medsos
Ketua DPP PDIP Puan Maharani meminta kader partai banteng tidak asal pilih calon pemimpin.
Ketua DPP PDIP Puan Maharani meminta kader partai banteng tidak asal pilih calon pemimpin. Puan mengatakan, jangan hanya pilih seorang pemimpin karena tampang maupun pencitraan di media sosial atau televisi.
"Dukung orang yang memang mau bantu, mau bergotong royong membangun bangsa ini bersama," kata Puan dikutip dari siaran pers, Sabtu (30/4).
-
Kapan Puan Maharani menyampaikan pesan terkait Pemilu 2024? Ketua DPR RI Puan Maharani mengucapkan peribahasa sindiran untuk mengajak rakyat Indonesia menyalurkan hak pilihnya dan menjunjung tinggi persatuan dalam Pemilu 2024 saat menutup rapat paripurna di Kompleks Parlemen, Jakarta.
-
Bagaimana PDIP mempersiapkan diri untuk Pileg 2024 di Bali? Ketua Komisi III DPRD Bali itu menyatakan, persiapan telah terbangun secara sistematis sejak masa penjaringan Caleg hingga kini saat menunggu penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). “Jadi masa sosialisasi Caleg itu sebenarnya sudah cukup lama dan kita harapkan setiap Caleg telah memiliki basis massanya sendiri,” tegasnya.
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Kapan sidang lanjutan PHPU Pilpres 2024 yang menghadirkan Sri Mulyani? Hari ini, Jumat, MK memanggil empat menteri Kabinet Indonesia Maju, yakni Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini.
-
Kapan Pemilu 2024? Sederet petahana calon legislatif (caleg) yang sempat menimbulkan kontroversi di DPR terancam tak lolos parlemen pada Pemilu 2024.
-
Siapa saja pasangan Capres-Cawapres yang tengah bersaing dalam Pemilu 2024? Tiga pasangan itu yakni Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
"Kenapa saya ngomong gini? Kadang-kadang sekarang kita suka, yoweslah dia saja asal ganteng, asal bukan perempuan. Atau dia saja walaupun enggak bisa apa-apa juga enggak apa-apa, yang penting dia nyenengin kalau di sosmed atau di TV," sambung Puan.
Menurut Puan, memilih pemimpin jangan hanya melihat sosoknya di panggung sosial media. Pemimpin, kata Ketua DPR RI ini, harus bisa bekerja dan dekat dengan rakyat.
"Pilihlah orang-orang yang betul-betul memperjuangkan kita, pernah bersama-sama kita, pernah bergotong royong bersama kita," tegasnya.
Puan berkata tersebut ketika melakukan peletakan batu pertama pembangnunan DPC PDIP Wonogiri. Ia menggelar kunjungan kerja di Kota Solo, Kabupaten Karanganyar, dan Kabupaten Sragen.
Dalam kunjungan kerja pada 26–27 April, Puan mendatangi Desa Gendayakan, Wonogiri, desa yang sudah puluhan tahun tidak punya akses air bersih hingga mengecek harga bahan pokok di Pasar Jungke Karanganyar.
(mdk/ray)