Sekjen NasDem bela Jokowi soal pidato singgung berantem
Sekjen Partai Nasional Demokrat (NasDem) Johnny G Plate menilai, tak ada yang salah dalam pidato Presiden Jokowi di hadapan relawannya pada Jumat (4/8). Menurut Johnny, kritik atas pidato itu karena mindset yang digunakan untuk memahami isi pidato Jokowi salah.
Sekjen Partai Nasional Demokrat (NasDem) Johnny G Plate menilai, tak ada yang salah dalam pidato Presiden Jokowi di hadapan relawannya pada Jumat (4/8). Menurut Johnny, kritik atas pidato itu karena mindset yang digunakan untuk memahami isi pidato Jokowi salah.
"Yang ada adalah mindset yang salah. Kalau mindsetmu kekerasan, hal yang baik pun ditanggapi sebagai kekerasan," ujar Johnny, di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Selasa (7/8).
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Partai apa yang menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
Johnny menilai, hal yang damai pun akan terlihat sebagai usaha untuk keributan jika pola pikir dan pendekatan yang digunakan merujuk pada aspek kekerasan.
Jhonny menegaskan, koalisi pendukung Jokowi mengedepankan dan menampilkan keadaban politik yang baru. Penuh kedamaian dan kegembiraan. Bukan permusuhan.
"Pak jokowi sudah menyampaikan berulang kali. Yang pasti pak Jokowi dan seluruh partai pengusungnya akan melaksanakan Pilpres ini, pileg atau pemilu itu berusaha agar pemilu kita ditandai dengan kegembiraan, diandai dengan keramahtamahan, ditandai dengan silaturahmi,” ujar Johnny.
"Tetapi tetap dengan kontestasi itulah yang kita sebut dengan demokrasi yang lebih bermartabat atau berkualitas," lanjutnya.
Reporter: Yunizafira Putri
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Relawan Jokowi minta kontroversi pidato 'berani diajak berantem' dihentikan
Pidato-pidato Jokowi yang memantik serangan lawan
Relawan: Siapapun Cawapres yang dipilih Jokowi kami terima lapang dada
Relawan Jokowi: Orang yang nyerang itu-itu saja, sudah hafal
'Jokowi justru meminta relawan tidak membangun permusuhan'
Bela Jokowi soal pidato berantem, Wapres JK sebut 'Kalau diserang, pertahankan diri'