Seniman & novelis ajak swing voter pilih Jokowi
Mereka membentuk Manifesto Rakyat Tak Berpartai untuk menarik dukungan dari swing voters.
Sekelompok masyarakat sipil sore hari ini mengumumkan pernyataan mereka bernama Manifesto Rakyat Tak Berpartai. Mereka menyuarakan dukungan kepada calon presiden Joko Widodo.
Menurut salah satu penggagas dan penandatangan manifesto, Tosca Santoso, aksi ini dia tujukan buat menampung aspirasi masyarakat yang tidak menjadi kader ataupun simpatisan partai pendukung Jokowi. Dia mengatakan, misi lainnya adalah buat menggaet para pemilih mengambang (swing voters) yang sampai saat ini jumlahnya masih banyak.
"Kami mengumpulkan dukungan rakyat yang tidak berpartai supaya bisa menyalurkan dukungan kepada Jokowi," kata Tosca dalam jumpa pers di Pondok Komunikasi Rakyat, Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (22/5).
Tosca berharap, jika terpilih Jokowi hanya mengabdikan diri kepada rakyat. Bukan kepada partai.
Tosca mengatakan, beberapa tokoh juga menggagas manifesto itu. Antara lain novelis Ayu Utami, Faisal Basri, seniman Butet Kertarajasa, Gunawan Muhammad, Marco Kusumawijaya dan lain-lain. Dia juga berharap nantinya Jokowi mau melirik gerakannya supaya aspirasi masyarakat sipil non-partisan tersalurkan.