Sutrisno Bachir ke Hatta Rajasa di Kongres PAN: Saya Dengar Mau Dukung Asman
Pernyataan ini ditanggapi dengan gelak tawa oleh Hatta Rajasa.

Sejumlah tokoh senior Partai Amanat Nasional (PAN) menghadiri acara pembukaan Kongres V PAN. Acara pembukaan diselenggarakan di Kawasan Tugu Persatuan Kendari, Senin (10/2).
Tokoh senior PAN yang hadir, yakni Ketua Majelis Penasihat Partai (MPP) PAN Sutrisno Bachir dan Ketua Umum PAN Periode 2010-2015 Hatta Rajasa.
Dalam sambutannya, Sutrisno Bachir menyapa Hatta secara khusus. Hatta, kata Bachir dia anggap sebagai senior di PAN.
"Saudaraku, seniorku dulu nih. Bang Hatta Rajasa," ungkap dia.
Dia mengaku tidak menduga bahwa Hatta Rajasa bakal hadir di Kendari. Sebab, dia tahu Hatta Rajasa merupakan sosok yang cukup sibuk.
"Yang juga saya nggak menduga hadir di sini. Karena kemarin janjian mau ketemu saya, dibilang sibuk. Ternyata sudah di sini," ujarnya.
Tak hanya itu. Bachir pun berkelakar soal kehadiran Hatta Rajasa di Kendari untuk memberikan dukungan kepada salah satu Calon Ketua Umum PAN, yakni Asman Abnur. Pernyataan ini ditanggapi dengan gelak tawa oleh Hatta Rajasa.
"Saya dengar mau mendukung Pak Asman," kata dia
Diketahui dalam acara pembukaan Kongres V PAN, hadir para calon Ketua Umum yang akan bersaing dalam Kongres. Mereka adalah Asman Abnur, Drajat Wibowo, dan Zulkifli Hasan. Turut hadir Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno.
Baca juga:
Kedapatan Bawa Golok, Satu Peserta Kongres PAN Ditangkap Polisi
Kongres PAN Memanas, Zulhas Kutip Amien Rais Kompetisi Itu Seperti SmackDown
Amien Rais dan Mulfachri Harahap Tak Terlihat di Pembukaan Kongres PAN
Suara Amien Rais, Sutrisno Bachir Hingga Hatta Rajasa di Pemilihan Ketum PAN
Penjelasan SC Kongres PAN Soal Kericuhan Saat Pendaftaran Peserta
Klaim Didukung 26 DPW, Zulkifli Hasan Daftar Caketum PAN di Detik Terakhir
Presiden Jokowi Tak Diundang ke Kongres PAN