Tanggapi Luhut, sekjen Gerindra sebut waktu akan membuktikan ucapan Amien Rais
Tanggapi Luhut, sekjen Gerindra sebut waktu akan membuktikan ucapan Amien Rais. Menurut dia, pemerintah tidak pula sibuk mencari kesalahan pihak yang mengkritik. Sebab, sebagai warga negara Indonesia, siapapun diperbolehkan mengkritik walaupun orang tersebut penuh dengan kesalahan.
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, sebaiknya pemerintah menerima kritikan dari politisi senior Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais. Dia menyarankan ucapan Amien Rais menyebut Presiden Joko Widodo sebagai tukang ngibul terkait program sertifikat tanah untuk masyarakat yang memberikan penilaian.
"Nanti waktu juga yang akan membuktikan apakah kritikan Pak Amien itu benar atau tidak," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (20/3).
-
Apa yang Pak Menteri Amran sumbangkan untuk yatim piatu? Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman berkomitmen akan memberikan gaji dan tunjangannya ke yatim piatu.
-
Mengapa Agus Riewanto menganggap debat pilpres bermanfaat? Agus mengatakan, debat pilpres merupakan sesuatu yang bermanfaat untuk mengasah kemampuan mengartikulasikan ide dan gagasan pemimpin, sehingga perlu diadakan.
-
Siapa saja yang terlibat dalam persiapan debat capres-cawapres di Timnas Pemenangan AMIN? Usamah mengatakan, orang-orangnya yang menjabat jabatan deputi di Timnas Pemenangan AMIN. "Kita enggak bisa share tapi yang pasti untuk beberapa yang ada di deputi," katanya.
-
Bagaimana tanggapan Polri terkait kasus Aiman Witjaksono? "Nanti kita konfirmasi dengan Polda Metro, yang jelas bahwa setiap perbuatan harus dipertanggungjawabkan, sehingga prosedur hukum juga berjalan," kata Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho di Bareskrim Polri, Selasa (5/12).
-
Siapa yang menunjuk Agus Riewanto menjadi panelis debat? Terkait tema itu, KPU telah menunjuk sejumlah panelis debat, salah satunya Pakar Hukum Tata Negara Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Agus Riewanto.
-
Kapan Alimin bin Prawirodirjo lahir? Lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tahun 1889, pria yang kerap disapa Alimin ini terlahir dari kalangan keluarga miskin.
Menurut dia, pemerintah tidak pula sibuk mencari kesalahan pihak yang mengkritik. Sebab, sebagai warga negara Indonesia, siapapun diperbolehkan mengkritik walaupun orang tersebut penuh dengan kesalahan.
"Mentang-mentang dia punya kesalahan dia tidak boleh (mengkritik). Karena kebenaran itu datang dari siapa," ucapnya.
Dia menilai, hal terpenting dalam sebuah kritik isi yang disampaikan. Apalagi, lanjut dia, setiap pengkritik memang mempunyai gaya masing-masing.
"Kalau kritikan itu betul harus segera perbaiki, kalau ihh salah biarkan saja. Biar rakyat yang menilai, karena sesungguhnya kebaikan tidak bisa ditutupi," kata Muzani.
Sebelumnya, Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan tersulut terkait ucapan Amien Rais. Dalam pidatonya, Luhut memang tak menyebut nama Amien Rais. Dia menggunakan istilah 'senior' yang diduga merujuk pada Amien Rais yang kerap mengkritik Jokowi.
"Ada senior bilang kasih sertifikat itu ngibulin. Apa yang ngibulin. Sertifikat itu prosesnya panjang dan berbelit. Sekarang cepat dan banyak. Saya pikir kita nggak bisa asal ngomong," kata Luhut, Senin (20/3) malam.
Luhut juga kesal dengan serangan-serangan yang menyebut pemerintah pro-PKI. Menurutnya hal itu cuma kebohongan yang terus disebarkan.
Luhut menegaskan jangan pernah menyebut pemerintah tidak nasionalisme dan menyerang dengan kepentingan asing. Dia menyebut orang yang belum pernah ditembaki tak pantas mengkritik soal nasionalisme.
"Saya perang di Timtim tahun 1975. Anak buah saya gugur 8 orang di Kopassus. Jangan bilang Nasionalisme, kalau belum pernah ditembakin," kata Luhut.
"Kau merasa paling bersih, kamu boleh ngomong. Tapi dosamu banyak juga kok. Udahlah diam saja lah. Tapi jangan main-main. Kita bisa cari dosamu sampai dapat," tegasnya.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Fadli Zon sebut ancaman Luhut ke Amien Rais bentuk arogansi kekuasaan
Wasekjen PAN ke Luhut: Kenapa mesti marah dan mengancam?
Luhut 'ancam' Amien Rais, PAN sindir kasus penyerangan tokoh agama
PAN minta Luhut tidak terbawa perasaan soal kritikan Amien Rais
Ini reaksi Istana kala Amien Rais bilang Jokowi ngibul