Usai Pidato Prabowo, Gerindra Klaim Skor Lawan Jokowi kini 3-1
Riza Patria menyebut, skor saat ini antara kubu Prabowo-Sandi dan kubu Joko Widodo-Ma'ruf Amin 3-1.
Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria mengklaim, skor pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno paska pidato paska pemaparan visi dan misi di Jakarta Convention Center (JCC), semalam, sudah menyalip pasangan capres-cawapres nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf Amin. Riza Patria menyebut, skor saat ini antara kubu Prabowo-Sandi dan kubu Joko Widodo-Ma'ruf Amin 3-1.
"Insya Allah 3-1," kata Riza di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (15/1).
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
Riza menuturkan secara umum Prabowo-Sandi memiliki keunggulan. Hanya saja belum mendapatkan kesempatan untuk bisa membuktikan programnya di pemerintahan.
"Prinsip secara umum kita unggul. Prabowo cuma belum dapat kesempatan memerintah di pemerintahan sipil," ungkapnya.
Juru Debat Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi ini menegaskan, capresnya memiliki beragam prestasi di tingkat militer. Prestasi itu bisa dibuktikan secara langsung.
"Saya ini lebih banyak dengar dari orang tentang prestasi Prabowo dibandingkan dari saya tahu sendiri," ungkapnya.
Prabowo juga sudah banyak memberi perhatian pada para prajurit. Salah satunya dengan membangun sarana dan prasarana pada masa menjabat sebagai Kopassus dan Pangkostrad.
"Karena Prabowo bergaul dengan banyak orang, memberi perhatian pada prajurit, kesejahteraan prajurit, sarana prasarana prajurit, dan dengan kocek sendiri bukan dengan APBN," ucapnya.
Baca juga:
Sindiran Balik PDIP Saat Prabowo Protes Rekan-Rekannya Diawasi Intel
Prabowo Sebut Gaji Dokter Kalah dari Tukang Parkir, IDI Akui di Daerah Cuma Rp 3 Juta
Masuk Daftar BUMN Bangkrut Prabowo, Pertamina Buka-bukaan Pencapaian Kerja 2018
KPU dan Bawaslu Kaji Dugaan Pelanggaran Kampanye Jokowi dan Prabowo di TV
Disebut Prabowo Termasuk BUMN Bangkrut, PLN Klaim Masih Catat Untung Rp 9 T