Wapres Ma'ruf Amin Tutup Muktamar IX PPP
"Semoga amanah yang diterima ini dapat dilaksanakan dengan baik dan penuh tanggung jawab, sebagai bentuk ibadah dan pengabdian kepada agama, bangsa dan negara," tukasnya.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin menutup Muktamar IX Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang diselenggarakan secara daring di 10 kota besar di Indonesia, Minggu. Wapres, dalam sambutannya yang dilakukan secara virtual menyampaikan harapannya kepada PPP sebagai partai Islam untuk dapat memberikan kontribusi pada pembangunan nasional Indonesia.
"Saya ucapkan selamat kepada PPP atas terselenggaranya Muktamar IX. Harapan kita semua tentunya bahwa PPP dapat terus memberikan kontribusi terbaiknya bagi pembangunan nasional," kata Ma’ruf Amin dilansir Antara, Minggu (20/12).
-
Kenapa Ma'ruf Amin hadir di muktamar PKB? Diketahui, Ma'ruf Amin kembali dipercaya menjabat Ketua Dewan Syuro DPP PKB berdasarkan hasilMuktamar ke-VI yang digelar di Nusa Dua Bali, Minggu (25/8) lalu.
-
Kapan Ma'ruf Amin datang ke kantor DPP PKB? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Ma'ruf datang sekira 15.46 WIB.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Bagaimana cara Ma'ruf Amin diantar ke kantor DPP PKB? Dia diantar mobil Toyota Alphard dengan pengawalan dari Paspampres yang telah sejak siang mempersiapkan kedatangannya.
Wapres juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Suharso Monoarfa sebagai Ketua Umum PPP periode 2020-2025 serta kepengurusan baru di kelembagaan partai berlambang ka’bah tersebut.
"Semoga amanah yang diterima ini dapat dilaksanakan dengan baik dan penuh tanggung jawab, sebagai bentuk ibadah dan pengabdian kepada agama, bangsa dan negara," ujar dia.
Muktamar IX PPP merupakan bentuk rasa syukur atas pencapaian visi PPP dalam mewujudkan masyarakat yang bertakwa kepada Allah SWT dan Indonesia sebagai negara adil, makmur, sejahtera, bermoral, demokratis dan berlandaskan hukum.
"Muktamar ini merupakan perwujudan rasa syukur atas suatu bentuk pencapaian visi PPP guna terwujudnya masyarakat yang bertakwa kepada Allah SWT dan negara Indonesia yang adil, makmur, sejahtera, bermoral, demokratis, tegaknya supremasi hukum, penghormatan terhadap HAM, serta menjunjung tinggi harkat martabat kemanusiaan dan keadilan sosial yang berlandaskan kepada nilai-nilai keislaman," ujarnya.
PPP menyelenggarakan Muktamar IX secara virtual di 10 kota, yakni Makassar, Medan, Padang, Palembang, Banten, Bogor, Semarang, Surabaya, Samarinda dan Manado.
Suharso, yang pernah menjabat sebagai Menteri Perumahan Rakyat dan anggota Dewan Pertimbangan Presiden, merupakan calon tunggal ketua umum PPP dalam Muktamar IX.
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) itu terpilih secara aklamasi dalam Rapat Paripurna VII Muktamar IX PPP, setelah menjabat sebagai Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP menggantikan Romahurmuziy.
Baca juga:
Suharso Tunjuk 4 Orang Tim Formatur untuk Susun Pengurus PPP Baru
Terpilih Ketum PPP, Suharso Targetkan 12 Juta Suara di Pemilu 2024
Suharso Monoarfa Terpilih Aklamasi Jadi Ketum PPP di Muktamar IX
Sinyal Aklamasi Calon Ketum PPP Suharso Monoarfa
Ketum PPP: Muktamar IX Kickoff Menangkan Pemilu 2024