Zulkifli Hasan diminta contoh Taufiq Kiemas dan Amien Rais
Dia mengungkapkan, seharusnya Zulkifli Hasan dapat mencontoh almarhum Taufiq Kiemas, saat memimpin MPR RI. Arsul pun juga menarik ke belakang, saat Amien Rais yang pernah juga duduk di MPR.
Tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin meminta Ketua MPR RI Zulkifli Hasan untuk berhati-hati dalam mengeluarkan pernyataan. Pasalnya, Ketua Umum PAN itu sempat menyinggung ganti presiden kala berada di Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Ciputat, Tangerang Selatan.
Wakil Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf, Arsul Sani mengingatkan, statusnya sebagai Ketua MPR jelas melekat sekalipun Zulkifli Hasan merupakan petugas partai. Sehingga Zulkifli Hasan harus mampu menyampaikan hal bisa lebih baik.
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Kapan M. Hasan menjabat sebagai Kapolri? Jenderal Polisi (Purn.) Drs. Mohamad Hasan adalah seorang Kepala Kepolisian Republik Indonesia di era Orde Baru (1971-1974) dan pernah menjabat sebagai Duta Besar RI untuk Malaysia dari tahun 1974 hingga 1978.
-
Siapa yang mengapresiasi kolaborasi KPK dan Polri? Terkait kegiatan ini, Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni turut mengapresiasi upaya meningkatkan sinergitas KPK dan Polri.
-
Bagaimana Zulkifli Hasan mendorong perkembangan UMKM? Dirinya kembali menambahkan, bahwa UMKM lokal akan bisa lebih berkembang melalui e-commerce."Kamu semua bisa jualan bahkan sampai ke luar negeri, semuanya ada lengkap kan? Kaya mas Ardi ini sampai diajarin buka toko dan pakai fitur-fitur di Kampus Shopee, jadi omset bisa tambah banyak," tambah Zulkifli Hasan.
-
Kapan 4 menteri Jokowi akan hadir di MK? Keempatnya dijadwalkan hadir di MK pada Jumat, 5 April 2024.
-
Mengapa Mendag Zulkifli Hasan setuju dengan pembentukan kelompok kerja dengan Singapura? “Saya setuju dan mendukung inisiatif dibentuknya kelompok kerja tersebut karena volume perdagangan Indonesia dengan Singapura yang cukup besar serta sebagai tetangga dekat dalam lingkup ASEAN,” jelas Mendag Zulkifli Hasan.
"Pak Zul itu, sebaiknya karena beliau selain ketua umum partai yang berarti politisi, beliau adalah ketua lembaga negara yang diposisikan sebagai tempat berkumpulnya negarawan. Maka statement-nya harus lebih terkelola dengan baik," katanya di posko Cemara, Jakarta, Rabu (30/8).
Dia mengungkapkan, seharusnya Zulkifli Hasan dapat mencontoh almarhum Taufiq Kiemas, saat memimpin MPR RI. Arsul pun juga menarik ke belakang, saat Amien Rais yang pernah juga duduk di MPR.
"Pak TK (Taufik Kiemas) kan tidak pernah (berbicara seperti itu). Saat jadi ketua MPR, dia (Amien Rais) tidak seaneh sekarang, walaupun kita minta pertanggungjawabannya soal amandemen yang kebablasan," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Din nilai pengadangan aksi #2019GantiPresiden melanggar konstitusi
Serukan ganti presiden depan mahasiswa UMJ, Zulhas dinilai curi start kampanye
Sandiaga Uno minta hormati gerakan #2019GantiPresiden
Adu argumen sengit Ngabalin versus Rocky Gerung
Soal #2019GantiPresiden, Mendagri bilang kalau dibiarkan terjadi benturan