10 Fakta yang tidak diketahui tentang mata
Inilah hal yang harus Anda ketahui tentang mata
Mata adalah jendela Anda dalam melihat dunia. Mata yang menjadi salah satu panca indera dalam tubuh manusia merupakan hal yang penting. Oleh karena itu Anda mempunyai kewajiban untuk menjaga kesehatan dan kebersihan mata.
Selain itu, ternyata ada hal tentang mata yang belum banyak diketahui. Berikut adalah hal tersebut seperti dilansir dari huffingtonpost.com.
- Mata manusia dapat melihat dengan jarak pandang hingga 20 kaki atau sekitar 6 meter.
- Iridis heterochromia adalah kondisi dimana manusia terlahir dengan dua warna iris yang berbeda. Iridis heterochromia adalah keturunan, oleh karena itu apabila Anda sama sekali tidak memiliki garis keturunan ini namun Anda terlahir dengan kondisi dua warna iris yang berbeda, Anda patut memeriksakannya ke dokter.
- Ommatophobia adalah istilah ketakutan akan mata.
- Jika mata Anda tergores sesuatu terutama terkena di area yang cukup penting, hal ini berpotensi menyebabkan kebutaan.
- Saat berada di luar ruangan terutama dengan sinar matahari yang cukup terik, Anda disarankan untuk menggunakan kacamata hitam. Hal ini untuk mencegah mata terpapar sinar matahari yang dapat menyebabkan jaringan mata menebal.
- Lensa mata Anda mempunyai ukuran yang sama dengan permen M & M.
- Pusat visual di otak Anda terletak di bagian bawah belakang kepala.
- Bola mata akan membesar seiring pertumbuhan manusia. Ukuran rata-rata bola mata manusia adalah 24 mm.
- Warna iris mata dipengaruhi oleh sel yang disebut dengan melanosit.
- Menatap secara langsung ke arah matahari akan membuat Anda buta.
Itulah hal-hal yang harus Anda ketahui tentang mata. Pengetahuan akan mata adalah sesuatu yang sangat penting sebab hal tersebut akan berdampak pada kesehatan mata Anda.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa yang menjadi ancaman kesehatan yang serius bagi Indonesia dan dunia terkait kusta? Penyakit kusta, meskipun termasuk penyakit tropis yang terabaikan, masih menjadi ancaman kesehatan yang signifikan di berbagai negara, termasuk Indonesia.
-
Apa saja makanan yang baik untuk menjaga kesehatan mata? Makanan tinggi vitamin A, C, E, lutein, zeaxanthin, dan zinc dapat membantu menjaga kesehatan mata Anda.
-
Sayuran apa aja yang bagus buat kesehatan mata? Sayuran hijau sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata. Oleh karena itu, kamu wajib untuk mengonsumsi banyak sayuran hijau serta wortel dan minyak ikan.
-
Apa saja nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan mata? Beberapa nutrisi spesifik yang esensial untuk kesehatan mata meliputi vitamin A, C, dan E, serta mineral seperti seng dan omega-3.
-
Apa yang diungkap oleh Wakil Menteri Kesehatan? Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono mengungkap saat ini 300 perundungan di sekolah spesialis kedokteran. Hasil itu berdasarkan hasil investigasi Kemenkes di Universitas Diponegoro, Universitas Airlangga, Universitas Sumatera Utara dan Universitas Sriwijaya.