4 Alasan kenapa pisang adalah makanan diet yang sempurna
Jangan ragu memasukkan pisang ke dalam menu diet Anda untuk dapatkan manfaat menakjubkannya
Pisang adalah jenis buah yang dapat dengan mudah Anda temui di Indonesia. Aroma dan rasanya yang khas membuatnya memiliki penggemar tersendiri.
Sebagai salah satu jenis buah, tentunya pisang kaya akan manfaat untuk kesehatan tubuh Anda. Bahkan pisang mampu menjadi makanan diet yang wajib Anda tambahkan ke dalam menu diet Anda.
Berikut adalah alasan kenapa pisang bisa menurunkan berat badan Anda dengan sukses seperti dilansir dari care2.com.
- Pisang menyediakan jumlah fruktosa atau gula buah di dalamnya. Jenis gula ini dapat diserap oleh tubuh tanpa memerlukan insulin sehingga tidak akan menyebabkan Anda terkena diabetes. Tak hanya itu, fruktosa dalam pisang mampu meningkatkan sistem metabolisme di dalam usus kecil Anda.
- Sebuah pisang dengan ukuran sedang memiliki 110 kalori, 30 gram karbohidrat, 3 gram serat, 13% kalium, dan 15% vitamin C. Itulah sebabnya mengonsumsi pisang mampu dimasukkan ke dalam menu diet Anda.
- Tak hanya pisang matang, pisang setengah matang juga mampu mendukung program diet Anda. Sebab pisang jenis ini mengandung pati yang dicerna secara perlahan di dalam tubuh sehingga tidak memberikan kontribusi penambahan kalori. Kandungan bakteri probiotik di dalamnya dapat meningkatkan sistem pencernaan Anda.
- Aroma pisang yang khas telah terbukti mampu menjadi penahan nafsu makan alami. Sehingga tidak ada salahnya apabila Anda menghirup aroma pisang sebelum makan.
Jika Anda sedang berdiet, jangan ragu untuk memasukkan pisang ke dalam menu diet Anda. Bahkan diet Anda menjadi terasa lebih menyenangkan dengan makan pisang.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Bagaimana cara memperkuat daya ingat selain makan makanan sehat? Olahraga secara rutin tidak hanya baik untuk kesehatan fisik, tetapi juga untuk kesehatan otak. Olahraga dapat meningkatkan sirkulasi darah ke otak, yang membantu dalam memelihara sel-sel saraf dan mendukung pembentukan memori baru.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
-
Bagaimana cara mengolah makanan bersantan agar lebih sehat? Dr. Fitri menyarankan agar saat memasak, para ibu memperhitungkan porsi makanan sesuai dengan kebutuhan keluarga sehingga bisa habis dalam satu kali makan.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Bagaimana cara memilih diet yang aman dan sehat? Cara menentukan diet yang tepat kedua dengan pastikan untuk melakukannya yang sehat dan aman. Kebanyakan orang melakukan diet dengan langsung mengubah secara drastis pola makan sehari-hari. Hal ini tidak benar dilakukan. Sebaiknya lakukan diet dengan sehat dan aman. Jika diet dilakukan secara ekstrem, tubuh berisiko mengalami kekurangan nutrisi penting, membuat hormon tidak stabil, dan malah menimbulkan masalah baru bagi kesehatan.
Baca juga:
Rajin minum smoothies justru bikin diabetes?
Ini 4 manfaat makan pisang mentah
Rajin makan stroberi bisa kuatkan jantung
Banyak makan sayur dan buah, kunci hindarkan penyakit kronis