4 Gejala serangan jantung yang disepelekan
Banyak orang yang menganggap enteng gejala serangan jantung ini
Serangan jantung bukan penyakit tetapi serangan bisa terjadi kapan saja. Serangan jantung adalah rasa sakit tiba-tiba dalam jantung dan berlangsung selama beberapa detik dan kemudian hilang. Kadang-kadang seseorang tidak tahu dia mengalami serangan jantung. Tapi Dengan kesadaran, seseorang dapat mendeteksi serangan jantung lebih dini. Simak tanda gejala serangan jantung seperti dikutip magforwomen.
1. Nyeri dada yang tak terduga
Ketika ada serangan jantung, nyeri dada yang tak terduga tentu berlangsung. Nyeri ini begitu mengerikan sampai orang itu tidak tahan dan terjatuh. Seseorang dengan tekanan darah tinggi cenderung memiliki kesempatan lebih banyak terkena serangan jantung daripada orang dengan tekanan darah normal.
2. Sakit di bagian tubuh bagian atas
Terkadang rasa sakit di dada, tetapi bagian tubuh atas seperti di lengan, perut bagian atas, leher, rahang atau di belakang. Biasanya, nyeri di bagian ini disepelekan tapi ketika rasa sakit itu sangat kuat, akhirnya mereka buru-buru untuk mendapat pengobatan. Bisa saja hal itu sudah terlambat.
3. Sesak napas
Serangan jantung selalu didampingi sesak napas. Terjadi Ketika serangan jantung, penderita mulai bernapas lebih cepat kemudian baru sesak napas.
4. Mual dan keringat dingin
Korban mulai panik dengan melepaskan keringat dingin dari seluruh tubuh. Beberapa orang juga mual atau juga merasa pusing pada momen itu.
Jangan sepelekan gejala di atas. Mengetahui gejala lebih dini akan mempermudah mengetahui riwayat penyakit jantung Anda.