AIDS Day: Ini yang harus kamu tahu tentang AIDS!
Tahukah kamu HIV dan AIDS itu adalah dua hal yang berbeda meskipun terkait satu sama lain? Ungkap di sini!
Acquired immune deficiency syndrome atau acquired immunodeficiency syndrome atau lebih dikenal dengan AIDS adalah sindrom yang disebabkan oleh virus yang disebut dengan HIV (Human Immunodeficiency Virus). Penyakit ini mengubah sistem kekebalan tubuh dan membuat orang lebih rentan terhadap infeksi dan penyakit. Kerentanan ini semakin memburuk saat sindrom berlangsung.
HIV ditemukan dalam cairan tubuh orang terinfeksi seperti air mani, cairan vagina, darah dan air susu ibu. Virus ini ditularkan dari darah ke darah dan juga kontak seksual. Selain itu, wanita hamil yang terinfeksi dapat menularkan HIV kepada bayinya selama kehamilan, melahirkan bayi saat proses melahirkan, dan pada saat menyusui.
-
Kapan Hari AIDS Sedunia dicetuskan? Peringatan Hari AIDS Sedunia diketahui dicetuskan pertama kali oleh James W. Bunn dan Thomas Netter pada tahun 1987 lalu.
-
Apa saja yang dirayakan pada Hari AIDS Sedunia? Peringatan ini bertujuan untuk menyebarluaskan informasi pentingnya upaya pencegahan serta pengobatan HIV dan AIDS. Peringatan Hari AIDS Sedunia juga bertujuan untuk mengenang mereka yang meninggal akibat penyakit mematikan ini.
-
Kenapa kita memperingati Hari AIDS Sedunia? Peringatan tersebut digelar dengan tujuan untuk memberikan edukasi betapa pentingnya meningkatkan kesadaran akan penyakit HIV/AIDS. Di samping itu, peringatan tersebut juga bertujuan untuk memberi dukungan kepada siapa saja yang sedang berjuang dengan penyakit HIV/AIDS.
-
Apa tujuan utama dari peringatan Hari AIDS Sedunia? Peringatan ini bertujuan untuk mengenang mereka yang meninggal akibat penyakit berbahaya ini. Selain itu, peringatan ini merupakan momen untuk edukasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang penyakit HIV/AIDS.
-
Mengapa kita harus memperingati Hari AIDS Sedunia? Peringatan ini bertujuan untuk mengenang mereka yang meninggal akibat penyakit berbahaya ini. Selain itu, peringatan ini merupakan momen untuk edukasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang penyakit HIV/AIDS.
-
Apa yang dimaksud dengan AIDS? Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS) adalah fase akhir dari human immunodeficiency virus (HIV). Saat awal terinfeksi HIV, umumnya ditandai dengan gejala seperti flu serta rasa lelah. Akan tetapi, apabila HIV berprogres menjadi AIDS, gejala yang lebih serius seperti penurunan berat badan yang drastis, kelelahan yang sangat parah, dan munculnya luka.
Melansir dari medicalnewstoday.com, HIV pertama kali ditemukan pada akhir abad ke-19 atau awal abad ke-20 di Afrika. Penyebab AIDS dan HIV pertama kali diidentifikasi pada awal tahun 1980-an. HIV adalah retrovirus yang menginfeksi organ vital sisitem kekebalan tubuh manusia. Retrovirus adalah salah satu golongan virus yang terdiri dari benang tunggal RNA (bukan DNA).
Tingkat perkembangan virus bervariasi pada setiap orang, tergantung pada banyak faktor misalnya seperti usia, kemampuan tubuh bertahan melawan HIV, akses pada perawatan kesehatan, dan juga warisan genetik. Saat ini masih belum ada obat yang diinformasikan dapat menyembuhkan penyakit ini. Hingga kini perawatan yang diberikan hanya mampu memperlambat buruknya kondisi. Pada beberapa orang yang terinfeksi, mereka mampu bertahan lama dan relatif sehat.
Baca juga:
Wah, tidur ternyata mudahkan kamu ingat nama orang
Diet: 4 Kesalahan yang buat smoothies tidak mempan
[Resep] Tropical smoothies untuk tingkatkan kekebalan tubuh
Ini yang menopause dini katakan tentang kesehatan kamu