Apakah bentuk testis yang kecil dapat mempengaruhi kesuburan pria?
Apakah bentuk testis yang kecil dapat mempengaruhi kesuburan pria? testis yang berukuran kecil berarti akan berada dalam tiga kondisi, yaitu kadar testosteron yang rendah, jumlah sperma yang rendah pula, dan juga tingkat estrogen yang tinggi.
Apakah Anda memiliki ukuran testis yang kecil? Pernahkah Anda berpikir apakah hal tersebut dapat mempengaruhi beberapa hal tentang seks?
Pada dasarnya, menurut Boldsky (17/4), testis yang berukuran kecil berarti akan berada dalam tiga kondisi, yaitu kadar testosteron yang rendah, jumlah sperma yang rendah pula, dan juga tingkat estrogen yang tinggi.
Selain itu, testis kecil juga menunjukkan gaya hidup yang tidak sehat dan juga usia yang sudah lanjut. Lantas apakah itu akan berpengaruh pada kesuburan?
Jika Anda khawatir tentang itu, maka yang harus Anda lakukan adalah berhenti minum, berhenti merokok, makan makanan sehat dan cukup tidur untuk meningkatkan kesuburan. Nah untuk mitos-mitos mengenai apakah testis kecil mempengaruhi kesuburan, sebaiknya Anda simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
-
Kenapa menjaga kesehatan alat reproduksi wanita itu penting? Penting untuk memahami bahwa alat reproduksi wanita bukan hanya tentang fungsi biologis, tetapi juga memainkan peran penting dalam identitas dan kesejahteraan psikologis perempuan.
-
Bagaimana cara sperma menghilangkan jerawat? Jerawat sendiri disebabkan oleh faktor seperti produksi minyak berlebih, penyumbatan pori-pori, pertumbuhan bakteri, dan peradangan yang tidak bisa diatasi dengan sperma.
-
Apa yang terjadi saat sperma dikeluarkan dan mencapai tuba falopi? “Sperma mencapai tuba falopi dalam beberapa menit setelah ejakulasi. Di sinilah sperma dan sel telur bertemu,” jelas Dr. Hakakha.
-
Buah apa yang bisa membantu tingkatkan kualitas sperma pria? Buah berry, apapun jenisnya, kaya akan vitamin C. Mengonsumsi sejumlah buah berry dalam sehari terbukti dapat meningkatkan kualitas sperma pria.
-
Kapan Pabrik Semen Indarung I didirikan? Pabrik semen pertama di Indonesia terletak desa Indarung kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat. Semen merupakan salah satu bahan penting dalam proses sebuah pembangunan baik itu perumahan dan gedung-gedung besar. Mungkin tidak banyak yang tahu jika pabrik semen pertama di Indonesia berada di Pusat Kota Padang, Sumbar.Pabrik tersebut bernama Indarung I yang sudah didirikan sejak 18 Maret 1910 oleh seorang Perwira Belanda Carl Christophus Lau, dengan nama pabriknya NV Nederlandsch Indische Portland Cement Maatschappij (NV NIPCM).
-
Apa saja yang bisa meningkatkan jumlah sperma? Oleh karena itu, vitamin pranatal atau suplemen kesuburan pria bisa membantu meningkatkan jumlah sperma," terang Juan Alvarez, MD, pakar endokrin reproduktif dari Fertility Centers of Illinois.
Fakta pertama
Yang harus Anda ingat adalah testis kecil jelas akan berbeda dengan testis yang lebih besar dalam hal produksi sperma. Seperti yang sudah dibahas tadi, testis yang kecil akan memproduksi sperma yang lebih sedikit dari testis yang lebih besar. Lantas apakah ini berdampak pada kesuburan?
Belum tentu. Pasalnya, ada kalanya sperma sedikit namun sperma tersebut cenderung memiliki sifat 'petarung', yang mana mereka dapat lebih tangguh berpetualang di dalam sel telur wanita ketimbang mereka yang banyak. Hanya saja, sperma banyak akan lebih memungkinkan dan memperbesar peluang hamil ketimbang sperma sedikit.
Fakta kedua
Akan tetapi, sebuah statistik terbaru menunjukkan fakta yang menarik. Yang mana banyak pria yang sekarang ini memiliki ukuran testis yang kecil. Sayangnnya, 1 dari 12 orang yang memiliki testis kecil dikatakan subur.
Itu artinya, 11 di antara kurang subur atau bahkan tidak subur. Ini menjadi perhatian utama para peneliti untuk lebih jauh melihat korelasi yang lebih jelas mengenai hal tersebut.
Fakta ketiga
Lain lagi dengan pemilik testis kecil yang dipicu oleh alasan gaya hidup buruk dan faktor usia. Orang-orang semacam ini pasti mengalami tubuh yang kehilangan kemampuan untuk memproduksi sperma dalam jumlah tinggi.
Juga, produksi testosteron pun perlu tinggi serta produksi estrogen perlu rendah pada pria. Terlepas dari ukuran testis, faktor-faktor tertentu lainnya juga memperngaruhi produksi sperma.
Fakta keempat
Orang disebut lanjut usia dan mengalami penyusutan ukuran testis itu usia berapa?
Menurut penelitian, pria yang sudah melewati usia di atas 30 tahun, maka akan kadar testosteronnya mungkin menurun dan juga testis mengalami penyusutan. Nah, untuk Anda yang sudah mendekati usia hampir 30 tahun dan belum menikah, sebaiknya pikirkan hal ini. Sebelum Anda menyesal menikah telat dan susah memiliki keturunan.
Fakta kelima
Penurunnya produksi sperma jelas akan berdampak pada kesuburan, meskipun tidak 100 persen. Anda harus berhenti mengonsumsi alkohol karena hal tersebut memicu penyusutan ukuran testis.
Testis kecil dapat menyebabkan infertilitas, masalah ereksi, obesitas, bahkan masalah prostat. Tapi yang perlu diingat adalah tidak semua orang yang memiliki testis kecil tidak subur. Hanya dokter yang dapat menguji Anda dan memberitahu apakah Anda bermasalah denga kesuburan atau tidak.