Cegah datangnya jerawat membandel dengan minum anggur merah
Bahan alami di dalam red wine mampu cegah tumbuhnya jerawat membandel

Walaupun minum anggur bukan menjadi budaya dari orang Indonesia, namun sesekali nampaknya Anda masih diperbolehkan untuk meminum cairan fermentasi anggur ini. Sebab nyatanya minum anggur merah bisa membawa manfaat besar untuk kesehatan. Salah satunya adalah mampu mencegah tumbuhnya jerawat dan meningkatkan kesehatan kulit.
"Anggur merah kaya akan zat antioksidan, contohnya adalah resveratrol. Zat ini mampu membunuh bakteri yang menyebabkan jerawat parah yang menyerang atau Propionibacterium acnes. Selain itu bersama dengan benzoil peroksida yang ditemukan dalam anggur merah juga dapat menghentikan pembentukan radikal bebas yang menyebabkan kerusakan sel serta jaringan kulit," tulis penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Dermatology and Therapy.
"Awalnya kami berpikir bahwa gabungan kedua zat alami ini akan saling bertentangan satu sama lain. Namun ternyata gabungan zat oksidan dan antioksidan ini saling bekerja sama dalam membunuh bakteri penyebab jerawat," jelas Dr Emma Taylor, pemimpin penelitian ini dari University of California di Los Angeles. "Kami berharap bahwa temuan kami ini bisa memberikan kontribusi baru terhadap pengobatan jerawat dengan cara yang aman."
Baca juga:
6 Masalah kulit yang biasanya diderita bayi
6 Manfaat suntik botoks untuk kesehatan
Rosacea, gangguan kulit wajah yang mirip jerawat
Hindari kebiasaan bertukar handuk!