Ini 5 alasan kacang tanah mampu turunkan berat badan
Diet kacang tanah, cara menyenangkan turunkan berat badan
Untuk menurunkan berat badan agar mencapai bentuk tubuh yang diinginkan, memang dibutuhkan pengorbanan untuk mewujudkannya. Diet yang sehat ditambah latihan rutin mampu membantu Anda untuk meraih bentuk tubuh yang ideal.
Berbicara soal diet, Anda harus berhati-hati dalam memilih program diet yang ingin Anda jalankan. Diet dengan menu yang sehat merupakan hal yang wajib untuk dilakukan. Salah satunya adalah berdiet dengan rajin mengonsumsi kacang tanah. Berikut adalah alasan kenapa kacang tanah mampu menurunkan berat badan Anda seperti dilansir dari magforwomen.com.
Kacang tanah membuat cepat kenyang
kacang tanah kaya akan protein dan serat. Kedua nutrisi ini akan membantu Anda merasa cepat kenyang dan menghindarkan Anda dari keinginan untuk nyemil secara berlebihan. Selain itu serat juga baik untuk sistem pencernaan Anda.
Kacang tanah membantu meningkatkan metabolisme
Mengonsumsi kacang tanah secara teratur mampu meningkatkan metabolsime tubuh Anda. Saat metabolisme tubuh meningkat, maka tubuh lebih berenergi dan mampu membakar lebih banyak timbunan lemak di dalam tubuh Anda.
Kacang tanah mudah dicerna
Karena kacang tanah mudah dicerna, maka kacang tanah membantu menstabilkan gula darah Anda. Hal ini membantu untuk mengurangi nafsu makan dan menyediakan energi di dalam tubuh Anda.
Kacang tanah rendah akan gula
Kacang tanah memiliki kandungan gula yang sangat rendah sehingga dapat dijadikan alternatif sebagai menu camilan yang sehat.
Kacang tanah kaya akan nutrisi
Selain kaya akan nutrisi, kacang tanah juga bebas pengawet. Selain itu jumlah kalorinya mampu melengkapi diet rendah kalori Anda.
Itulah alasan kenapa kacang tanah mampu membantu Anda dalam program penurunan berat badan. Jadi, jangan ragu untuk memasukkan kacang tanah dalam menu diet Anda.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Bagaimana cara memperkuat daya ingat selain makan makanan sehat? Olahraga secara rutin tidak hanya baik untuk kesehatan fisik, tetapi juga untuk kesehatan otak. Olahraga dapat meningkatkan sirkulasi darah ke otak, yang membantu dalam memelihara sel-sel saraf dan mendukung pembentukan memori baru.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
-
Kenapa minuman sehat penting saat diet? Ketika Anda sedang menurunkan berat badan, konsumsi makanan dan minuman sehari-hari merupakan hal yang perlu diperhatikan.
-
Bagaimana cara mengurangi asupan kalori dalam diet sehat? "Kurangi 500 kalori selama misalnya target turun berat badan 4 kg, jadi targetnya dalam satu minggu harus turun sekitar 1 kg, itu harus rutin melakukan olahraga rutin 3-5 kali per minggu dengan durasi 150 menit per minggu artinya setiap kali olahraga itu bisa 40-45 menit minimal," jelas Firlianita.
-
Bagaimana cara mengolah makanan bersantan agar lebih sehat? Dr. Fitri menyarankan agar saat memasak, para ibu memperhitungkan porsi makanan sesuai dengan kebutuhan keluarga sehingga bisa habis dalam satu kali makan.
Baca juga:
Ternyata, kunyit mampu sembuhkan 5 masalah kulit ini
Konsumsi 4 makanan ini agar lebih bahagia
5 Alasan untuk mengonsumsi tomat secara rutin
4 Jenis kacang-kacangan ini mampu tingkatkan berat badan dengan cepat