Kenapa saat usia bertambah, fobia akan ketinggian meningkat?
Tanpa disadari, saat Anda mulai menua maka fobia Anda akan ketinggian akan bertambah
Dalam hidupnya, setiap individu manusia memiliki ketakutan akan sesuatu hal atau yang biasa disebut dengan fobia. Ada yang fobia akan melihat lubang kecil-kecil mirip pori, fobia akan gelap, hingga fobia akan ketinggian. Khusus untuk yang terakhir berkaitan dengan fobia ketinggian, ada hal yang unik di sini.
Dilansir dari dailymail.co.uk, disadari atau tidak dalam setiap pertambahan usia manusia, fobia mereka akan ketinggian semakin meningkat.
"Agoraphobia atau takut akan ketinggian mampu mengenai setiap orang dari yang dulunya tidak takut dan kemudian menjadi takut," ungkap Kevin Gournay, peneliti di Institute of Psychiatry, King College London.
Dia melanjutkan bahwa saat seseorang beranjak dewasa, maka keseimbangan dalam dirinya akan cenderung memburuk dan lemah secara fisik. "Saat Anda beranjak tua, tubuh akan lebih sedikit menghasilkan hormon adrenalin atau hormon yang membuat Anda berani untuk melawan ketakutan. Akibatnya, Anda tidak berani menghadapi beberapa tantangan seperti menaklukan ketinggian," tambahnya.
"Hal inilah yang kemudian membuat fobia seseorang akan ketinggian semakin bertambah ketika usianya semakin meningkat. Tak menutup kemungkinan juga bahwa fobia akan beberapa hal pun akan mengikuti pula. Pengobatan terbaik untuk mengatasinya adalah dengan terapi pemaparan. Jadi, daripada Anda semakin melarikan diri dengan apa yang membuat Anda takut, sebaiknya hadapi hingga Anda merasa terbiasa dengan fobia tersebut dan fobia itu akan hilang."
Baca juga:
Pelihara kucing baik untuk kesehatan? Ini 7 buktinya
Mahasiswa sering mengalami gangguan tidur, benarkah?
10 Manfaat tersenyum untuk kesehatan jasmani dan rohani
Terlihat remeh, hal ini justru tingkatkan risiko kematian dini
-
Mengapa kesehatan mental sangat penting? Sebab, kesehatan mental merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan pada setiap manusia. Sejatinya, kesehatan mental sama pentingnya dengan kondisi jasmani seseorang.
-
Siapa yang berperan dalam meningkatkan kesadaran tentang kesehatan mental? Dengan ajakan "Start the Conversation" atau "Memulai Percakapan," semua pihak, dari individu, keluarga, hingga komunitas, diharapkan lebih proaktif dalam membicarakan kesehatan mental.
-
Kenapa mencari gejala masalah kesehatan mental bisa berbahaya? Mencari gejala masalah kesehatan mental sesuai dengan kondisi Anda bisa berujung bahaya. Pada saat ini, banyak orang yang mulai terbuka terhadap masalah mental yang mereka alami. Sayangnya, keterbukaan ini kerap tidak disertai dengan pengetahuan dan diagnosis yang tepat. Singkatnya, banyak orang saat ini melakukan self diagnose terhadap kondisi mental mereka sendiri.
-
Kenapa Hari Kesehatan Mental Sedunia penting? Kesehatan mental sendiri merupakan salah satu unsur penting yang perlu ada di setiap manusia. Jika kesehatan mantal terganggu, maka tak mustahil jika seseorang dapat mengalami gangguan kesehatan lainnya. Bahkan, kesehatan mental yang mengalami gangguan dapat mendatangkan beragam permasalahan sosial hingga ekonomi. Maka dari itu, penting bagi kita untuk selalu menjaga kesehatan mental.
-
Bagaimana kesehatan mental memengaruhi kesehatan fisik? Sejumlah penelitian telah menemukan bahwa penyakit mental dapat mempercepat penuaan biologis, bermanifestasi sebagai peningkatan tingkat penyakit kardiovaskular dan penyakit terkait usia lainnya.
-
Bagaimana caranya untuk menjaga kesehatan mental? Mari kita berjanji pada diri sendiri bahwa kita tidak akan pernah menganggap enteng kesehatan mental.