Ketahui Cara Perawatan Rambut Beruban agar Tetap Berkilau dan Sehat
Pada rambut yang mulai berubah putih dan beruban, perawatan rambut juga masih tetap penting dilakukan. Pasalnya rambut beruban yang dimiliki bisa tetap terlihat sehat serta berkilau walau sudah lanjut usia.
Rambut beruban dan memutih merupakan sebuah hal yang terjadi seiring pertambahan usia. Pada awalnya rambut putih ini akan muncul satu per satu hingga akhirnya kepala kita dipenuhi rambut putih.
Pada rambut yang mulai berubah putih dan beruban, perawatan rambut juga masih tetap penting dilakukan. Pasalnya rambut beruban yang dimiliki bisa tetap terlihat sehat serta berkilau walau sudah lanjut usia.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan rambut agar tidak mudah beruban? Selain itu, seimbangkan pula gaya hidup ini dengan rajin melakukan olahraga. Sebab, aktivitas fisik sendiri pada dasarnya dapat meningkatkan sirkulasi darah ke seluruh tubuh, termasuk pada kulit kepala. Dengan begitu, nutrisi yang diperlukan untuk menghindari tumbuhnya rambut uban bisa terpenuhi.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan rambut secara keseluruhan? Langkah berikutnya dalam menebalkan rambut adalah menjaga kesehatan rambut secara keseluruhan. Mulai dari menggunakan alat penata rambut dengan suhu terendah, membiarkan rambut mengering secara alami bila memungkinkan, hingga menghindari pewarnaan rambut yang terlalu sering.
-
Bagaimana cara merawat rambut agar tetap sehat? Dr. Schwartz memberikan 4 langkah untuk memelihara kesehatan rambut. Mengkonsumsi makanan bergizi seimbang dengan cukup karbohidrat, lemak dan protein. Kombinasikan juga dengan buah-buahan dan sayuran. Gunakan suplemen yang dapat membantu mempertahankan kesehatan rambut, seperti zat besi, vitamin A dan D. Tambahkan produk-produk yang mengandung minyak esensial ke dalam urutan perawatan rambut rutin. Perhatikan juga kesehatan kulit kepala karena berhubungan langsung dengan kesehatan rambut.
-
Apa saja cara untuk merawat rambut agar sehat? Setelah mengetahui cara menata rambut sendiri di sekolah, penting juga mengetahui cara merawat rambut agar tetap sehat dan berkilau.
-
Mengapa menyisir rambut penting untuk kesehatan rambut? Menyisir rambut dengan cara yang tepat tidak hanya membantu menjaga kebersihan rambut tetapi juga dapat mempercepat pertumbuhannya.
-
Apa yang dimaksud dengan kutu rambut? Kutu rambut adalah parasit kecil yang terdapat di kepala manusia dan mampu menghisap darah di kepala.
Dilansir dari Healthshots, pada rambut beruban, kondisi kusam bisa terjadi karena kerusakan oksidatif akibat sinar UV. Kondisi rambut ini menyebabkan hilangnya melanin yang melindungi sehingga struktur rambut akhirnya terpapar efek dari radiasi ultraviolet.
Hal lain yang menyebabkan kondisi ini adalah pola makan kurang protein dan kalsium. Pada saat wanita mencapai usia menopause, penyerapan kalsium tidak seoptimal sebelumnya sehingga rambut menjadi melemah dan kehilangan sinarnya.
Seiring bertambahnya usia, rambut juga bisa menjadi rapuh karena kelenjar minya memproduksi lebih sedikit sebum yang melumasi rambut dan kulit. Kondisi ini menyebabkan folikel yang lebih kering sehingga akhirnya rambut lebih kering.
Kondisi ini menyebabkan rambut beruban juga membutuhkan perlakukan yang tepat agar tetap sehat dan bersinar. Dilansir dari Healthshots, berikut sejumlah cara yang perlu dilakukan agar rambut tetap sehat dan berkilau.
Sampo dan Kondisioner yang Digunakan
1. Gunakan Sampo yang Lembut
Pada saat keramas, pastikan untuk menggunakan sampo dengan kandungan yang lembut. Pastikan untuk memilih sampo yang bebas kandungan Sodium Lauryl Sulfate atau SLS. Kandungan ini memang bisa efektif dalam membersihkan rambut, namun bisa terlalu keras pada sejumlah kondisi seperti pada rambut yang diwarna, ditangani dengan bahan kimia, atau pada rambut dengan kondisi kering dan rapuh.
2. Gunakan Kondisioner yang Tepat
Pastikan untuk menggunakan kondisioner setelah keramas selama setidaknya 5 hingga 7 menit agar protein bisa masuk dan melindungi rambut. Penggunaan hair mask juga bisa bermanfaat terhadap kondisi rambut beruban yang cenderung kering dan rapuh.
Gunakan Serum dan Tutupi Rambut
3. Gunakan Serum Rambut
Serum yang melindungi rambut dari sinar matahari bisa digunakan jika kamu suka membentuk rambut. Gunakan serum yang mengandung silikon atau senyawa yang mampu melapisi rambut. Cara ini bisa melindungi rambut dari sengatan sinar matahari serta gesekan ketika menyisir.
4. Tutupi Rambut
Pada saat kondisi matahari sedang terik, sangat disarankan untuk menutupi rambut. Banyak hal bisa digunakan untuk menutupi rambut mulai topi, payung, atau penutup rambut lainnya.
Seiring bertambahnya usia dan rambut yang memutih, kesehatan rambut tetap penting untuk dijaga. Pastikan berhati-hati dalam menyisir rambut untuk mencegah rambut rontok yang biasa terjadi di usia tua.
(mdk/RWP)