Leukemia pada anak-anak dan orang dewasa, apa bedanya?
Leukemia pada anak-anak dan orang dewasa, apa bedanya? Gejala yang ditunjukkan oleh pasien leukemia anak-anak dan dewasa pada umumnya identik. Walaupun begitu para peneliti mulai menemukan faktor-faktor biologis yang membuat sel kanker darah atau leukemia berkembang dengan cara berbeda antara pasien anak dan dewasa.
Leukemia adalah jenis penyakit kanker dengan pasien anak-anak terbanyak. Karena itulah di barat ada istilah childhood cancer untuk menyebut leukemia. Di Amerika Serikat saja, menurut Healthline ada sekitar 4.000 anak didiagnosis dengan penyakit ini setiap tahun.
Dilansir Dana-Farber Cancer Institute, leukemia sebenarnya lebih sering menyerang orang dewasa. Namun kanker jenis inilah yang paling banyak menyerang anak-anak.
-
Apa itu kanker sarkoma? Kanker sarkoma adalah salah satu jenis kanker yang berasal dari jaringan ikat tubuh, seperti otot, tulang rawan, lemak, pembuluh darah, atau jaringan yang mendukung organ-organ tubuh.
-
Bagaimana sel kanker menyebar? Penyebaran sel kanker atau metastasis adalah hal yang paling ditakutkan dari penyakit kanker. Sel kanker bisa menginvasi jaringan di sekitarnya, sewaktu-waktu dapat masuk ke aliran darah atau saluran limfe dan terbawa jauh ke jaringan atau organ tubuh lain.
-
Apa itu kanker pankreas? Kanker pankreas adalah jenis kanker yang berasal dari sel-sel yang ada di jaringan pankreas. Sel-sel kanker pankreas merupakan sel-sel yang mengalami pertumbuhan yang tidak terkontrol dan dapat menyebar ke organ dan jaringan lain di sekitarnya.
-
Apa ciri khas berat badan turun karena kanker? Salah satu ciri khas penurunan berat badan karena kanker adalah hilangnya nafsu makan. Penurunan berat badan yang tidak disengaja sering kali menjadi salah satu tanda awal kanker.
-
Bagaimana cara mencegah kanker? Ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kanker, antara lain: Mengonsumsi makanan sehat, rutin berolahraga, menghindari rokok dan minuman beralkohol, melakukan deteksi dini, melakukan vaksinasi, dan mengurangi paparan sinar matahari.
-
Apakah kanker nasofaring itu? Salah satu jenis kanker yang jarang terjadi adalah kanker nasofaring atau karsinoma nasofaring. Menurut data dari Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO), penderita kanker nasofaring setiap tahunnya di seluruh dunia sekitar 80 ribu. Meski sedikit dibanding kanker lain, kanker nasofaring tetap harus segera ditangani dengan benar.
Jenis leukemia yang menyerang anak-anak dan orang dewasa biasanya tidak sama. Leukemia dengan pasien anak terbanyak adalah Acute Lymphocytic Leukemia (ALL). Sementara jenis leukemia terbanyak kedua yang menyerang anak-anak adalah Acute Myelogenous Leukemia (AML). Keduanya dikategorikan dalam leukemia akut karena tumbuh dengan cepat.
Gejala yang ditunjukkan oleh pasien leukemia anak-anak dan dewasa pada umumnya identik. Walaupun begitu para peneliti mulai menemukan faktor-faktor biologis yang membuat sel kanker darah atau leukemia berkembang dengan cara berbeda antara pasien anak dan dewasa.
Menurut Cancer.gov, kanker yang menyerang anak-anak tidak terkait secara langsung dengan gaya hidup atau faktor lingkungan. Hanya sedikit kanker pada anak-anak disebabkan oleh perubahan DNA yang diturunkan dari orangtua.
Sebuah penelitian yang dilakukan terhadap pasien-pasien AML oleh NCI, misalnya. Studi ini berhasil menemukan bukti bahwa AML pada pasien dewasa dan anak-anak memiliki perbedaan di tingkat genetik.
"AML pada pasien anak dan AML pada pasien dewasa merupakan dua penyakit yang terpisah, tutur peneliti senior, Soheil Meshinchi, M.D., Ph.D., dari Fred Hutchinson Cancer Research Center. "Ini hampir seperti membandingkan kanker payudara dengan kanker kolon."
Opsi perawatan untuk pasien AML anak termasuk kemoterapi intensif dan transplantasi sumsum tulang. Dengan beberapa pengecualian, kanker pada anak cenderung menunjukkan respon yang lebih baik terhadap jenis perawatan tertentu. Anak-anak memiliki kemungkinan untuk merespon pengobatan kanker lebih baik daripada orang dewasa, karena biasanya mereka tidak memiliki masalah kesehatan lain yang bisa bereaksi negatif dengan pengobatan kanker.
Di sisi lain, anak-anak yang masih sangat kecil mungkin juga lebih rentan terhadap terapi radiasi yang kadang diberikan sebagai bagian dari pengobatan. Baik kemoterapi, terapi radiasi, dan perawatan kanker lainnya juga dapat menyebabkan efek samping jangka panjang, sehingga anak-anak yang menderita kanker akan memerlukan pemantauan kesehatan lebih mendalam selama sisa hidup mereka.
Baca juga:
Ini jenis-jenis leukemia yang mungkin menyerang anak
Leukemia, kanker yang paling banyak menyerang anak-anak!
Hal-hal yang meningkatkan risiko penyakit leukemia
Senyawa dalam brokoli bisa lumpuhkan leukemia
3 Cara mendeteksi penyakit leukemia