Wine merah ternyata bisa mencegah gigi berlubang!
Wine merah ditengarai mengandung zat yang bisa mencegah gigi berlubang.
Tak semua orang memiliki kegemaran minum wine merah. Namun ada kabar baik bagi Anda yang suka minum wine merah. Sebuah penelitian terbaru menunjukkan bahwa minum wine merah bisa bisa melindungi gigi dari kerusakan. WIne merah ditengarai bisa mencegah gigi berlubang.
Penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry mengungkap bahwa ekstrak biji anggur juga bisa mencegah kerusakan gigi. Peneliti berharap bahwa penemuan ini bisa digunakan untuk mengembangkan produk untuk meningkatkan kesehatan gigi dan mencegah masalah gigi dan mulut.
Menurut peneliti Victoria Moreno-Arribas dari Spanish National Research Council menemukan bahwa penyakit gigi merupakan masalah yang paling banyak dan umum dialami oleh penduduk dunia. Peneliti menunjukkan bahwa penyakit gusi dan gigi hilang dialami oleh 60 - 90 persen populasi dunia, seperti dilansir oleh Daily Mail (22/05).
Masalah gigi dimulai ketika bakteri berkumpul dalam mulut dan membentuk biofilm, yaitu komunitas bakteri yang sulit untuk dibunuh atau dihilangkan. Menggosok gigi dan melakukan metode lain tak cukup untuk bisa menghilangkan semua bakteri tersebut. Namun penelitian menunjukkan bahwa ekstrak biji anggur bisa memperlambat pertumbuhan bakteri yang bisa menyebabkan masalah pada gigi termasuk gigi berlubang.
Setelah melakukan penelitian menggunakan wine merah tanpa alkohol, wine merah dengan alkohol, dan ekstrak biji anggur, peneliti menemukan bahwa ketiga minuman ini paling efektif untuk menghilangkan bakteri yang bisa merusak kesehatan gigi.
Meski begitu, minum wine merah tak selalu berimbas baik untuk kesehatan. Penelitian terbaru lain yang melibatkan wine merah menemukan bahwa resveratol dalam wine merah tak bisa meningkatkan kesehatan tubuh dan memperpanjang usia. Antioksidan dalam wine merah juga tak terbukti bisa mencegah penyakit jantung, peradangan, atau kanker.
Baca juga:
Gigi geraham bungsu, perlukah dioperasi?
Permen probiotik ini mampu sehatkan gusi
Sedang sakit gigi? Kunyahlah 8 makanan lunak ini
8 Hal tak terduga yang menyebabkan bau mulut
6 Cara kenali masalah kesehatan mulut lewat lidah
4 Makanan penyebab bau mulut yang jarang diketahui
-
Kenapa kesehatan gigi dan mulut penting untuk diperhatikan selama berpuasa? Nadia menegaskan bahwa kesehatan gigi dan mulut merupakan bagian integral dari kesehatan tubuh secara keseluruhan. Mulut berperan sebagai gerbang utama masuknya makanan dan minuman, yang pada akhirnya akan mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan.
-
Gimana caranya supaya gigi dan mulut tetap sehat selain rajin sikat gigi? Selain menyikat gigi setidaknya dua kali sehari, kamu pun juga sebaiknya menggunakan benang gigi dan berkunjung ke dokter gigi secara rutin untuk mendapatkan pemeriksaan dan pembersihan gigi profesional.
-
Bagaimana cara mencegah kanker mulut dengan menjaga kesehatan gigi dan mulut? Terakhir, menjaga kesehatan gigi dan mulut dengan rutin mengunjungi dokter gigi, membersihkan gigi, dan merawat masalah gigi secara teratur juga merupakan langkah penting dalam mencegah kanker mulut.
-
Bagaimana tungau dan kutu busuk bisa mengancam kesehatan? Di kasur tempat kita beristirahat, tungau dan kutu busuk mengancam. Risiko ini semakin meningkat terutama karena adanya wabah kutu busuk di berbagai negara. Ketahui 8 Risiko dan Bahaya Kesehatan yang Muncul Akibat Tungau atau Kutu Busuk di Kasur Tungau adalah serangga berukuran sangat kecil, coklat, dan bertubuh pipih. Mereka tidak hanya bersemayam di kasur, tetapi juga dapat menggigit tubuh kita, menciptakan rasa gatal yang mengganggu. Ada setidaknya 5 jenis tungau yang berbeda di Indonesia, beberapa di antaranya menggigit dan menyebabkan rasa gatal pada kulit kita. Dampak dari tungau ini terhadap kesehatan bisa sangat merugikan.
-
Bagaimana diabetes bisa mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut? Diabetes dapat menyebabkan berbagai masalah pada gigi dan mulut, seperti karies gigi dan penyakit periodontal. Hal ini disebabkan oleh kadar gula darah yang tidak terkontrol yang memungkinkan bakteri berkembang biak di dalam mulut lebih mudah.
-
Bagaimana cara menjaga kebersihan mulut dan gigi untuk mengurangi bau mulut? Karena bau mulut disebabkan oleh bakteri yang berkumpul di mulut dan sisa-sisa makanan yang tersangkut di sela-sela gigi, menjaga mulut tetap bersih kunci mengurangi baunya.