BRI Liga 1: Hadapi Persikabo 1973, Persib Bakal Lakukan Rotasi Pemain
BRI Liga 1: Hadapi Persikabo 1973, Persib Bakal Lakukan Rotasi Pemain
Bola.com, Jakarta - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, kemungkinan besar akan melakukan rotasi pemain saat menghadapi Persikabo 1973 pada pekan kelima BRI Liga 1 2021/2022, Senin (27/9/2021).
Langkah itu dilakukan karena sejumlah pemainnya mengalami cedera seperti Supardi Nasir dan Ardi Idrus. Kedua pemain ini mengalami cedera usai berhadapan dengan Borneo FC, Kamis (23/9/2021).
-
Apa itu BRI Liga I? Liga tertinggi sepak bola Indonesia ini akan dimulai pada tanggal 9 Agustus 2024, dengan pertandingan pembuka antara Persib Bandung dan PSBS Biak.
-
Di mana BRI Liga I dimainkan? Liga tertinggi sepak bola Indonesia ini akan dimulai pada tanggal 9 Agustus 2024, dengan pertandingan pembuka antara Persib Bandung dan PSBS Biak.
-
Siapa yang menjadi juara bertahan BRI Liga 1? Persib Bandung, yang merupakan juara bertahan, berhasil mempertahankan gelar terbaiknya di BRI Liga 1 2023/2024.
-
Siapa yang menjadi juara bertahan BRI Liga I? Persib Bandung, yang merupakan juara bertahan, berhasil meraih gelar terbaik di BRI Liga 1 2023/2024.
-
Siapa saja pemain Timnas Indonesia yang berasal dari BRI Liga 1? Saat ini sudah ada 12 pemain yang bergabung dengan Timnas Indonesia. Mereka berasal dari BRI Liga 1,
-
Di mana pertandingan pembuka BRI Liga 1 2024/2025 digelar? Kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia ini resmi dibuka pada 9 Agustus 2024 dengan pertandingan antara Persib Bandung dan PSBS Biak, di mana juara bertahan berhasil meraih kemenangan dengan skor 4-1.
"Tentu saja karena bisa dilihat Supardi cedera dan harus ditarik keluar, Ardi juga, dan tentu saja ada pemain lain yang kelelahan. Nanti akan ada sesi recovery dan itu akan menunjukkan sepertinya akan ada perubahan untuk laga berikutnya,"ujar Robert kepada wartawan.
Pelatih berusia 66 tahun ini enggan mengambil resiko jika tetap menurunkan skuad yang sama. Sebab, Persib dihadapkan dengan jadwal super ketat pada ajang BRI Liga 1.
Pemain Belum Ada di Performa Terbaik
Ditambah lagi situasinya saat ini, dengan kondisi pemain Persib yang belum mencapai perfoma terbaik karena sudah lama tidak merasakan atmosfer pertandingan akibat pandemi COVID-19.
"Karena ini bukan hanya berikutnya, tapi juga laga setelahnya (pekan keenam) karena jadwal kami sangat padat,"katanya.
"Dan setelah tidak bermain selama 1,5 tahun, tentu tidak mudah bagi pemain, jadi saya rasa mereka tetap melakukan pekerjaannya dengan baik," tambah eks pelatih PSM Makassar ini.
Keluhkan Kualitas Rumput
Selain itu, dikatakan Robert, kualitas rumput lapangan tidak dalam kondisi terbaik, karena banyak pertandingan berlangsung di stadion yang sama.
"Saya tahu semuanya sudah berusaha yang terbaik untuk memulihkan lapangan, tetapi tidak mudah," paparnya.
Saat ini Skuad Maung Bandung menghuni peringkat empat klasemen sementara BRI Liga 1 dengan delapan poin dari empat laga. Selisih dua angka dari pemuncak klasemen, Bali United.