H-1 Laga Pertama di Asian Games 2018, Latihan Timnas Indonesia U-23 Digelar Lebih Cepat
Latihan semi tertutup dilakukan karena Luis Milla tidak ingin persiapann detail timnya mendapat ekspos besar dari media.
Bola.net - Pelatih kepala Timnas Indonesia U-23, Luis Milla Aspac, menggelar latihan singkat untuk para pemain. Latihan digelar di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Sabtu (11/8).
Latihan yang diinformasikan kepada media berlangsung mulai pukul 09.15 WIB, ternyata pada pukul 08.50 WIB rombongan Timnas Indonesia U-23 sudah tiba. Mereka langsung bersiap-siap latihan. Media hanya diberi waktu 15 menit awal latihan untuk melakukan liputan.
Head of National Team PSSI, Donny Fachroci mengatakan, latihan semi tertutup dilakukan karena Luis Milla tidak ingin persiapann detail timnya mendapat ekspos besar dari media. Dikhawatirkan tim lawan mudah memantau persiapan Indonesia, jika banyak informasi yang keluar.
"Luis Milla tidak ingin latihan Timnas U-23 bocor. Apalagi ini H-1 pertandingan pertama," ujar Donny kepada Bola.net.
Indonesia akan menghadapi Taiwan dalam laga pertama penyisihan Grup A Asian Games 2018. Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (12/8), pukul 19.00 WIB.
Dalam latihan pertama setelah lama menggelar pemusatan latihan (TC) di Gianyar, Bali itu, terdapat 22 pemain. Bukan 20 pemain sesuai kuota pendaftaran ke Asian Games 2018. Dua pemain di luar kuota adalah striker Rafli Mursalim dan kiper M. Ridho.
Ada alasan tersendiri mengapa dua pemain tersebut disertakan dalam skuat Asian Games 2018, meski tidak masuk dalam pendaftaran. Alasan ini terkait kebutuhan teknis latihan.
"Ada kebutuhan simulasi pertandingan dalam latihan. Jadi kalau hanya 20 pemain tidak cukup, karena tidak bisa dibagi menjadi dua tim," imbuh Donny.
(fit/dub)