9 Ide Hadiah Lomba 17 Agustus Berkelompok, Menarik dan Berkesan
Selain untuk memeriahkan suasana 17 Agustus, lomba berkelompok juga dinilai efektif melatih kekompakan antarkelompok.
Ada beberapa hadiah untuk kategori lomba berkelompok yang bisa dijadikan inspirasi bagi panitia.
9 Ide Hadiah Lomba 17 Agustus Berkelompok, Menarik dan Berkesan
Ide hadiah lomba 17 Agustus berkelompok bisa menjadi inspirasi bagi para panitia.
Menjelang perayaan HUT Kemerdekaan, sebagian masyarakat Indonesia menggelar aneka jenis perlombaan. Selain untuk memeriahkan suasana 17 Agustus, lomba berkelompok juga dinilai efektif melatih kekompakan antarkelompok. Selain menentukan jenis lomba, panitia juga perlu memilih hadiah menarik dan berkesan untuk para peserta. Semakin menarik hadiah yang panitia berikan, tentu akan membuat peserta lomba berkesan.
-
Kenapa pamflet lomba 17 Agustus penting? Keberadaan pamflet lomba sangat penting untuk menyebarkan informasi, sekaligus mengundang minat warga masyarakat agar terlibat di dalamnya.
-
Mengapa lomba 17 Agustus diadakan? Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, berbagai lomba dan acara perayaan diadakan untuk merayakan semangat kemerdekaan dan kebersamaan.
-
Kapan promo 17 Agustus di Sumut berlaku? Promo 17 Agustus yang berlaku hanya untuk pemesanan pada 16-18 Agustus 2023. Promo ini berlaku untuk keberangkatan tanggal 17-26 Agustus 2023. Periode pemesanan sudah bisa dipesan mulai 16 Agustus 2023 pukul 12.00-13.00 WIB dan pukul 19.00-20.00 WIB untuk mendapatkan Flash Sale Rp78 ribu.
-
Kapan pamflet lomba 17 Agustus disebarluaskan? Contoh pamflet lomba 17 Agustus berguna untuk mempromosikan dan menjelaskan kegiatan-kegiatan yang hendak dilaksanakan pada hari kemerdekaan ini.
-
Kenapa lomba 17 Agustus banyak dinantikan? Bukan hanya anak-anak, tidak sedikit orang dewasa yang menantikan acara ini. Hal ini lantaran, perlombaan yang diselenggarakan biasanya untuk segala usia. Mulai dari anak-anak, para remaja hingga orang dewasa sekalipun.
-
Kapan biasanya lomba 17 Agustus diadakan? Lomba 17 Agustus sendiri bisa dilaksanakan menjelang maupun tepat di Hari Kemerdekaan.
Selain mudah didapatkan, beberapa hadiah ini akan disukai peserta lomba, baik anak-anak maupun orang dewasa.
Ada beberapa ide hadiah lomba 17 Agustus untuk jenis lomba berkelompok yang bisa Anda berikan, antara lain:
Ide Hadiah Lomba 17 Agustus Berkelompok untuk Anak-anak
Ada beberapa ide hadiah lomba 17 Agustus berkelompok untuk anak-anak yang menarik dan berkesan, di antaranya:
Peralatan Belajar
Ide hadiah lomba 17 Agustus berkelompok untuk anak yang pertama adalah peralatan belajar. Jenis hadiah ini tentu sangat bermanfaat bagi anak-anak yang masih sekolah.
Selain bermanfaat, hadiah peralatan belajar juga memiliki harga murah sehingga panitia lomba tidak terlalu menguras dana kas.
Untuk perlombaan berkelompok, sebaiknya menyesuaikan jumlah hadiah yang diberikan. Sebagai contoh, Anda bisa memberikan 4 set buku tulis untuk kelompok yang berisikan 4 orang peserta.
Hadiah Makanan
Anak kecil tentu sangat menyukai aneka jenis jajanan. Saat ini, ada banyak jenis camilan yang mudah didapatkan di minimarket atau toko kelontong. Nantinya panitia bisa membeli beberapa jenis snack seperti cokelat, permen, dan lainnya. Saat membeli hadiah berupa snack, pastikan dulu tanggal kedaluwarsanya dan sehat untuk anak. Dengan begitu, makanan tersebut aman dimakan anak kecil.
Mainan Edukasi
Selain hadiah peralatan belajar dan makanan, panitia juga bisa memberi mainan edukasi. Ada banyak mainan edukasi yang saat ini beredar di pasaran.
Selain harga terjangkau, mainan anak juga bisa meningkatkan kreativitas anak.
Hadiah Alat Ibadah
Hadiah lomba 17 Agustus berkelompok untuk anak selanjutnya adalah alat ibadah. Beberapa hadiah alat ibadah seperti sajadah, sarung, atau mukena, bisa Anda berikan untuk anak-anak. Dengan adanya hadiah seperti ini diharapkan bisa membuat anak lebih semangat beribadah.
Kotak Bekal Makanan
Kotak bekal makanan atau tumbler bisa Anda berikan kepada pemenang lomba berkelompok. Banyak sekali kotak bekal makanan unik dan cantik di pasaran yang cocok dijadikan hadiah lomba. Adapun jumlah kotak makanan yang diberikan harus disesuaikan dengan jumlah peserta dalam satu kelompok.
Ide Hadiah Lomba 17 Agustus Berkelompok untuk Orang Dewasa
Hadiah lomba anak-anak dan orang dewasa tentu perlu dibedakan. Berikut ide hadiah lomba 17 Agustus berkelompok untuk kategori lomba orang dewasa yang bisa Anda berikan, antara lain: • Alat Makan Alat makan bisa menjadi ide hadiah lomba 17 Agustus kategori orang dewasa. Ada banyak jenis alat makan yang bisa Anda berikan untuk peserta lomba, seperti piring, sendok, tumbler, garpu, dan lainnya. Nantinya, panitia bisa menyesuaikan hadiah ini dengan jumlah peserta lomba.
• Alat Mandi Beragam jenis alat mandi seperti sabun, sikat gigi, sampo, dan lainnya, bisa dijadikan hadiah untuk kelompok lomba yang juara. Agar lebih menarik, Anda bisa mengemas hadiah tersebut dalam bentuk parsel. Tentu saja, jumlah alat mandi perlu disesuaikan dengan jumlah orang dalam satu kelompok. • Alat Masak Bagi panitia yang menggelar lomba ibu-ibu, bisa menyiapkan hadiah berupa alat masak. Selain mudah didapatkan di pasaran, tentu saja hadiah ini juga sangat bermanfaat untuk ibu-ibu.
Beberapa alat masak seperti panci, wajan, pisau, talenan, dan lainnya, bisa Anda berikan kepada pemenang lomba.
Mi Instan
Hadiah lomba 17 Agustus berkelompok untuk orang dewasa selanjutnya adalah mi instan. Selain harga terjangkau, mi instan juga menjadi makanan yang digemari semua kalangan. Dengan memberikan jenis hadiah ini, nantinya peserta lomba bisa memasak mi instan bersama dengan anggota kelompok. Itulah sejumlah ide hadiah lomba 17 Agustus berkelompok yang bisa Anda berikan. Selamat menyambut HUT Kemerdekaan Indonesia. Semoga lomba berjalan lancar dan menyenangkan.