Wisata Semilir Semarang, Lengkap dengan Fasilitas dan Daya Tariknya
Wisata Semilir di Semarang merupakan destinasi yang menakjubkan bagi pengunjung.
Wisata Semilir di Semarang merupakan destinasi yang menakjubkan bagi pengunjung.
Wisata Semilir Semarang, Lengkap dengan Fasilitas dan Daya Tariknya
Wisata Semilir Semarang merupakan destinasi yang menakjubkan bagi pengunjung yang mencari ketenangan dan keindahan alam.
Terletak di kawasan perbukitan yang hijau dan sejuk, Wisata Semilir menawarkan pemandangan yang memesona dari ketinggian serta udara yang segar.
Pengunjung dapat menikmati berbagai fasilitas rekreasi dan area piknik yang nyaman, sehingga cocok untuk dijadikan tempat bersantai dan berlibur bersama keluarga atau teman-teman.
-
Apa saja wisata hits di Semarang yang cocok untuk anak muda? 9 Wisata Semarang Hits untuk Anak Muda, Bisa jadi Spot Andalan Nikmati Waktu Luang Berbagai wisata Semarang hits bisa menjadi andalan Anda untuk menikmati waktu luang.
-
Apa yang membuat wisata malam Semarang menarik untuk dikunjungi? Wisata malam Semarang memang selalu menarik untuk dikunjungi. Ibukota Jawa Tengah ini merupakan kota terbesar kelima di Indonesia. Kota yang identik dengan wisata Lawang Sewu ini juga dikenal memiliki banyak sungai, seperti Kali Bogowonto, Kali Comal, hingga Sungai Juwana. Selain itu, Kota Semarang juga memiliki objek wisata malam yang selalu ramai dikunjungi.
-
Apa saja tempat wisata di Semarang yang terkenal dengan keindahannya? Semarang adalah ibu kota Provinsi Jawa Tengah yang memancarkan keindahan unik dan memikat. Kota ini memiliki pesona sejarah yang terlihat dari bangunan-bangunan klasik peninggalan kolonial Belanda. Selain itu, keindahan Semarang tercermin dalam keberagaman budayanya.
-
Apa saja yang ditawarkan Kota Lama sebagai wisata Semarang? Kota Lama menjadi sebuah jendela waktu yang membawa pengunjung kembali ke era kolonial Belanda di Semarang. Terletak di pusat kota, kawasan ini memperlihatkan warisan arsitektur yang megah dan klasik, menciptakan atmosfer yang begitu khas. Bangunan-bangunan tua yang berdiri kokoh, seperti Lawang Sewu dan Gedung Gereja Blenduk, menjadi saksi bisu perjalanan sejarah kota ini.
-
Apa yang ditemukan di Kota Lama Semarang? Dari ekskavasi itu, tim peneliti tidak hanya menemukan struktur bata yang diduga merupakan bagian dari benteng Kota Lama. Namun juga ditemukan artefak berupa fragmen keramik, botol, kaca, tembikar, serta ekofak berupa gigi, tulang, tanduk hewan, dan fragmen Batubara yang jumlahnya mencapai 9.191 fragmen.
-
Apa saja tempat wisata yang bisa dikunjungi di Sumedang? Sumedang, sebuah kabupaten di Jawa Barat yang terkenal dengan tahu dan sambalnya, ternyata memiliki banyak tempat wisata yang menarik dan populer. Mulai dari wisata alam, budaya, hingga religi, Sumedang menawarkan berbagai pilihan destinasi yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga, teman, atau pasangan.
Selain itu, keindahan alam Wisata Semilir juga ditambah dengan berbagai spot foto yang menarik dan Instagramable.
Dari puncak bukit, pengunjung dapat menikmati panorama luas kota Semarang dan pemandangan alam yang indah, terutama saat matahari terbenam atau terbit.
Atmosfer yang tenang dan damai di Wisata Semilir membuatnya menjadi tempat yang cocok untuk melarikan diri dari kepenatan keseharian dan menyegarkan pikiran.
Berikut wisata Semilir Semarang yang indah dan menakjubkan:
Foto IG @dusunsemilir
Wisata Semilir Semarang: Dusun Semilir
Dusun Semilir Semarang adalah destinasi wisata yang menawarkan pengalaman unik dan segar bagi para pengunjungnya.
Terletak di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, tempat ini menawarkan berbagai atraksi yang menarik serta pemandangan alam yang indah.
Jika Anda mencari tempat yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman, Dusun Semilir Semarang adalah pilihan yang sempurna.
Berikut fasilitas dan daya tarik wisata Semilir Semarang yang indah dan menakjubkan:
Lokasi Dusun Semilir
Lokasi wisata Semilir Semarang ini berada tak jauh dari Gerbang Tol Bawen, yaitu sekitar 200 meter.
Lokasi yang strategis ini membuat banyak wisatawan yang mengunjungi obyek wisata itu.
Selain mudah diakses, suasana di sekitar tempat ini sejuk dan sunyi. Cocok bagi mereka yang ingin memulihkan diri dari rutinitas kerja yang penat.
Daya Tarik dan Fasilitas Wisata Semilir Semarang
Berikut daya tarik dan fasilitas yang ada di wisata Semilir Semarang, antara lain:
1. Perosotan Pelangi dengan Ketinggian 30 Meter
Perosotan merupakan salah satu wahana andalan yang ada di wisata Semilir Semarang.
Prosotan itu dirancang dengan warna beragam sehingga terlihat seperti pelangi.
Bila ingin mencoba wahana prosotan yang memiliki tinggi 30 meter dan panjang 150 meter itu, wisatawan dikenakan tarif Rp 40.000.
2. Memiliki Kolam Bertema Danau Bohemian
Dusun Semilir memiliki kolam yang luas bernama Kolam Banyubiru.
Dilansir dari jejakpiknik.com, Kolam Banyubiru merupakan wahana air yang dirancang dengan tema danau bohemian.
Wahana ini juga dilengkapi dengan bantal taman, air mancur menari, dan juga dilengkapi dengan tenda gazebo yang bisa digunakan wisatawan untuk bersantai.
3. Alas Tirta
Alas Tirta di Wisata Dusun Semilir Semarang merupakan salah satu daya tarik utama yang menawarkan pengalaman yang menyegarkan dan menenangkan bagi pengunjung.
Di tempat ini, ada beragam jenis tanaman hutan tropis yang menjadi latar belakang. Selain itu, ada juga beberapa hewan menarik seperti otter, burun, dan ikan koi.
Tentu saja, bagi yang gemar dunia fotografi, Anda bisa mengabadikan momen tak terlupakan di spot foto satu ini.
Tidak hanya itu, Dusun Semilir Semarang juga memiliki danau buatan yang cantik, di mana Anda dapat menikmati perahu dayung atau sekadar duduk santai sambil menikmati pemandangan.
4. Alun Eropa
Alun Eropa di Dusun Semilir Semarang menawarkan pengalaman unik bagi pengunjung yang ingin merasakan atmosfer Eropa di tengah Jawa Tengah.
Dengan arsitektur yang khas dan suasana yang nyaman, alun ini memadukan keindahan alam pedesaan dengan nuansa kota Eropa yang menawan.
Selain menawarkan pemandangan yang memukau, Alun Eropa juga menjadi tempat yang cocok untuk bersantai dan menikmati waktu bersama keluarga atau teman-teman.
5. Spot Selfie
Dusun Semilir Semarang memiliki banyak spot fotografi yang menarik untuk dijelajahi.
Dari yang berkonsep alam dengan bermacam macam tanaman hutan Tropis yang menjadi latar belakang dan beberapa hewan menarik seperti Otter, Burung, & Ikan Koi.
Hingga spot foto berkonsep arsitektur Eropa, dengan nuansa warna-warni seperti Venetia, Maroko, Mykonos, dan French Village membuat seakan berada di kota-kota indah khas eropa.
Wahana Baru di Dusun Semilir: Berkuda, Dusun Salju hingga Cinema 7D
Para pengungung juga bisa berkuda mengelilingi Dusun Semilir. Terdapat 3 jalur yang bisa dipilih, para pengunjung akan didampingi dengan pelatih kuda yang handal jadi dijamin aman.
Dusun Semilir punya wahana baru Cinema 7D. Dengan naik wahana ini kalian bisa merasakan nonton film serasa lebih nyata. Untuk menikmati wahana cinema 7D cukup membayar Rp 25 ribu.
Selanjutnya, Dusun Salju di wisata Semilir. Dusun Salju ini diklaim wahan salju terbesar di Jawa Tengah.
Selain seru-seruan main salju, pengunjung juga bisa mengabadikan moment dengan photobooth, belanja merchandise, dan bersantai di mini cafe
Sentra Belanja Pakaian Tradisional
Selain sebagai tempat wisata, di Dusun Semilir terdapat sentra belanja pakaian tradisional yang bernama Toko Warisan Indonesia. Tempat itu merupakan sentra pakaian batik yang luas dan lengkap dari berbagai daerah di Nusantara.
Menyediakan Paket Wedding
Dusun Semilir juga cocok menjadi tempat pre-wedding. Tanah lapang luas di Plataran Gunung biasanya menjadi tempat foto bagi sejoli yang ingin menikah.
Tak hanya itu, dilansir dari laman resmi Dusun Semilir, pengelola tempat wisata ini juga menyediakan paket wedding dengan biaya mulai dari Rp. 28 juta
Harga Tiket Wisata Semilir
Untuk bisa masuk ke tempat wisata ini, pengunjung dipungut biaya Rp 30.000 per orang pada Hari Senin-Jum’at dan Rp 40.000 pada hari Sabtu-Minggu.