Sempat Viral, Begini Nasib Pria yang Terciduk Palak Driver Ojek Online di Medan
Videonya sempat viral di media sosial, seorang pria di Medan diciduk polisi setelah melakukan pungli kepada seorang driver ojek online.
Belum lama ini, beredar luas di media sosial sebuah video yang memperlihatkan adanya praktik pungli di Kota Medan, Sumatra Utara (Sumut). Peristiwa ini diketahui terjadi pada Rabu (20/1) lalu.
Di video yang diunggah di akun @medanheadlines.news pada Rabu (20/1), terlihat pria tersebut dengan arogan memalak seorang driver ojek online yang tengah berhenti di pinggir jalan setelah menurunkan penumpang.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang viral di Bangkalan Madura? Viral video memperlihatkan seekor anjing laut yang tidak sewajarnya dikarenakan berkepala sapi yang berada di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
-
Siapa yang marah di video viral? Viral Istri Ngamuk Lihat Suaminya Naik ke Panggung Mau Nyanyi Sama Biduan, Dipukul lalu Didorong Suruh Turun Tidak semua orang suka melihat pasangannya tampil di panggung bernyanyi bareng penyanyi. Ada sebagian langsung emosi hingga melabrak ke panggung. Seperti seorang istri yang baru-baru ini viral di media sosial. Dia murka melihat suaminya naik ke panggung dangdut.
Namun, baru-baru ini, pria tersebut diketahui telah diciduk polisi dan videonya kembali viral di media sosial. Momen penangkapan pelaku ini diunggah oleh akun Instagram @polrestabes.medan pada Jumat (22/1).
Penasaran seperti apa momen saat pria tersebut diciduk polisi? Berikut informasi selengkapnya.
Palak Driver Ojek Online
Instagram/@medanheadlines.news ©2021 Merdeka.com
Kejadian ini berawal saat seorang driver ojek online tengah berhenti di Jalan Cik Ditiro, Medan, setelah mengantarkan penumpang. Tiba-tiba Ia didatangi oleh pelaku ini yang memintanya untuk membayar uang sebesar Rp2 ribu kepadanya.
Namun, driver ojek online ini tak mau memberikan uang kepada pelaku. Pelaku pun memaksa bahkan sambil mengancam akan memukul driver ojek online tersebut dengan batu.
"Ngapain aku tanya?" tanya driver ojek online kepada pelaku di video itu.
"Kau bayar dua ribu sekarang," jawab pelaku dengan nada arogan.
"Abang ngapain bawa batu?" jawab driver ojek online, mencoba untuk tetap mengelak.
"Sekarang kau bayar dua ribu nggak?" sahut pelaku dengan terus memaksa.
Viral di Media Sosial
Instagram/@polrestabes.medan ©2021 Merdeka.com
Video ini pun sempat viral di media sosial. Banyak warganet yang ikut geram dengan aksi pria tersebut. Mirisnya, kejadian ini ternyata bukan kali pertama terjadi di Medan. Melainkan sudah banyak terjadi di kota tersebut.
Hal ini diketahui dari banyaknya warganet yang ikut mengeluhkan kejadian yang sama di kolom komentar.
"Sudah banyak yang seperti ini, tapi gak pernah ditindak tegas," tulis akun @aldy0611.
"Kalau gak gitu gak Medan namanya," tulis akun @fizer_andreanto.
"Udah pasti bukan diduga lagi min dan masih banyak beredar yang model begituan gak punah," tulis akun @iamricky.putu_.
"Paling sering biasanya di Medan Mall," tulis akun @ardhydanur.
Diciduk Polisi
Instagram/@polrestabes.medan ©2021 Merdeka.com
Tak lama setelah video ini viral, pelaku pungli tersebut berhasil diciduk dan diamankan pihak Kepolisian Polsek Medan Baru. Pelaku dijemput polisi dan langsung dibawa ke kantor Polsek Medan Baru.
Dalam video itu, pelaku hanya bisa pasrah saat digelandang oleh polisi dan tidak melakukan perlawanan sama sekali.