Apple Dilaporkan Akan Rilis iPhone 12 mini, Calon iPhone Termungil!
Apple Dilaporkan Akan Rilis iPhone 12 mini, Calon iPhone Termungil!
Apple diharapkan bakal merilis iPhone terbarunya bulan depan. Salah satu rumor paling mutakhir yang muncul adalah keberadaan sebuah varian baru, yakni iPhone 12 mini. Ini adalah iPhone dengan ukuran yang kecil. Dari namanya, iPhone mini mengingatkan kita dengan lini mini Apple di masa lalu, seperti iPod Mini, iPad mini, dan Mac mini.
Melansir The Verge yang mengutip dari beberapa leaker, terdapat empat buah ukuran dari iPhone baru yang akan dirilis. Berikut variannya:
-
Kapan Apple dikabarkan akan merilis iPhone lipat? Nah menurut akun X @Revegnus1, iPhone yang dapat dilipat yang akan dirilis pada tahun 2026. Perangkat lipat bergaya buku ini akan menampilkan layar eksternal 6 inci dan layar internal 8 inci.
-
Kenapa Apple menguji ponsel lipat dari kompetitornya? Berdasarkan MacRumor, Senin (26/2), rumor di Weibo tersebut juga menyebutkan bahwa Apple telah menguji ponsel lipat dari pesaingnya, termasuk Samsung, selama Apple sedang mengerjakan produknya sendiri.
-
Kapan Apple kemungkinan akan merilis iPhone layar lipat? Meskipun demikian, Apple telah mengembangkan konsep iPhone yang dapat dilipat selama sekitar lima tahun dan laporan dari Korea menyebutkan kemungkinan perilisan iPhone yang dapat dilipat pada tahun 2026 atau 2027.
-
Apa yang diterima TikToker tersebut dari Apple? Kejutan yang tak terduga terjadi ketika tiga kiriman kotak besar tiba di rumah pria ini. ketiga kotak besar ini berisi total 60 ponsel iPhone 15 Pro Max, dan semuanya berasal dari varian 1TB.
-
Mengapa Apple disebut-sebut menunda peluncuran iPhone lipat? Analisa itu sejauh ini masih misterius. Yang jelas Apple telah menerima paten baru terkait dengan perangkat elektronik dengan layar lipat yang tahan lama.
-
Fitur apa yang kabarnya akan dimiliki iPhone 16? Seri iPhone terbaru dari Apple yang akan dirilis di tahun ini, yaitu seri iPhone 16, dikabarkan akan memiliki fitur baru, yaitu Capture Button.
- Apple iPhone 12 mini - 5,4 inci
- Apple iPhone 12 - 6,1 inci (setara iPhone 11)
- Apple iPhone 12 Pro - 6,1 inci
- Apple iPhone 12 Pro Max - 6,7 inci
iPhone 12 mini ini diprediksi akan menggantikan posisi dari iPhone SE original yang umurnya sudah empat tahun. Meski sudah ada iPhone SE 2020, disebut pengguna Apple masih tertarik dengan perangkat yang lebih kecil.
iPhone 12 mini ini meski ukurannya kecil, secara nyata ukurannya akan terasa lebih besar dari iPhone SE atau iPhone 5. Selain karena bentangnya memang sedikit lebih besar, desain yang kemungkinan besar tanpa bezel akan membuat layarnya penuh.
Harga iPhone yang Lebih Murah
Rumor kehadiran iPhone 12 mini ini sudah diprediksi sebelumnya. Pasalnya dilaporkan Apple akan mendobrak tradisi, di mana kali ini perusahaan akan mengumumkan empat model iPhone.
Adapun model yang akan diungkap termasuk dari model standar hingga paling tinggi (high-end).
Walau rumornya perusahaan akan merilis varian 5G, tampaknya deretan seri iPhone tahun ini tidak akan ada yang mendukung teknologi jaringan data anyar tersebut.
Seri iPhone 12 paling murah diyakini akan hadir dengan jaringan 4G, dan harga yang lebih terjangkau. iPhone 12 varian 4G akan dijual dengan harga terjangkau, yakni dikisaran USD 549 atau sekitar Rp7,8 jutaan.
Sehubungan belum dikonfirmasi oleh Apple, ada baiknya bocoran harga ini hanya sebatas prediksi hingga perusahaan meluncurkan iPhone 12 pada kisaran akhir tahun ini.
Lebih lanjut, model standar iPhone 12 diperkirakan akan tetap menggunakan layar LCD. Menariknya, seri ini juga sudah akan menggunakan chipset A14 seperti model iPhone 12 lainnya.
Sebenarnya, Apple cukup sukes dengan model iPhone dengan harga yang lebih murah seperti iPhone XR dan iPhone 11 tahun lalu, serta iPhone SE 2020 tahun ini.
Karena itu, bukan hal yang tak mungkin seri paling murah iPhone 12 ini akan sukses dan diminati oleh fanboy Apple saat diluncurkan nanti.
(mdk/idc)