Aplikasi ini bernama Yodo. Pada dasarnya, aplikasi ini adalah aplikasi kesehatan yang digunakan untuk melakukan pencatatan olahraga Anda. Tak sekedar memberi pencatatan dengan fitur menarik, Yodo juga memberi imbalan uang digital setiap Anda menggunakannya untuk olahraga.
Advertisement
Namun tahukah Anda kalau kita tidak seharusnya mendapatkan uang dari aplikasi secara cuma-cuma? Hal ini meningkatkan kekhawatiran kalau aplikasi ini melakukan penyalahgunaan data.
Oleh karena itu, Merdeka.com coba memantau deretan permintaan akses yang diminta oleh aplikasi terhadap data Anda. Berdasarkan informasi di Google Playstore, berikut daftarnya.
Cukup panjang bukan? Tak cuma panjang dan banyak, setiap permintaan akses membuat aplikasi ini tak ubahnya mata-mata yang masuk ke smartphone kita.
Nah, mari kita bahas beberapa permintaan akses yang terasa berbahaya.
Location
Di permintaan akses soal lokasi dari Yodo, terlihat bahwa aplikasi meminta dua buah akses, pertama akses perkiraan lokasi dan akses lokasi akurat.
Biasanya, permintaan akses lokasi akurat (precise) digunakan oleh aplikasi navigasi seperti Waze atau Google Maps. Selebihnya, jika Anda menginginkan terdapat geotag di foto media sosial Anda, akses ini juga biasanya dibutuhkan.
Masih cukup masuk akal untuk Yodo yang merupakan aplikasi pencatat olahraga untuk meminta lokasi. Hal ini diperuntukkan guna melacak aktivitas jalan atau lari Anda sejauh apa.
Namun lebih dari itu, aplikasi yang meminta lokasi secara akurat bisa jadi untuk menjual data tersebut ke pengiklan berbasis lokasi tertarget. Jadi, lazim saja jika Anda dapat uang dari akses aplikasi ke lokasi Anda.
Phone Status and Identity
Kita bisa melihat di kolom 'telephone', terdapat permintaan akses ke phone status and identity. Sebenarnya, ini adalah permintaan akses yang cukup bermasalah karena banyak potensi penyalahgunaan di sini.
Di penggunaan normal, aplikasi butuh mengetahui status telepon Anda agar jika ada telepon masuk, telepon-lah yang 'menguasai' layar. Hal ini biasa diminta aksesnya oleh aplikasi gim, agar permainan pause sejenak ketika ada telepon.
Namun permintaan phone status dan identity ini juga memberi izin aplikasi untuk membaca identitas unik Anda yang membedakan satu smartphone dengan lainnya berbeda di Playstore. Itu adalah nomor IMEI Anda.
Nomor IMEI ini adalah bagaimana pabrikan ponsel terkoneksi dengan Anda, sehingga data pribadi Anda seperti nama dan alamat, adalah hal yang telah jadi fungsi IMEI.
Garansi smartphone Anda, serta kemampuan pelacakan lokasi juga bisa dilakukan lewat nomor ini, jadi identitas Anda gamblang di sana.
Jadi, permintaan akses phone status mungkin masih masuk akal, namun identity adalah hal yang harus dihindari.
Storage
Untuk storage, permintaan akses Yodo adalah untuk memodifikasi atau menghapus konten dari memori card Anda, serta membaca konten dari memori card Anda.
Tentu, melihat permintaan akses ini saja cukup mengerikan. Mengapa sebuah aplikasi ingin tahu apa saja yang ada di dalam ponsel kita, bahkan juga ingin memodifikasi dan dengan leluasa menghapusnya pula? Tentu ini tak lazim.
Google sendiri di Android versi terbarunya telah mencegah permintaan akses dari aplikasi ini untuk tidak melakukan sesuatu yang berbahaya. Namun untuk Android versi lawas di ponsel-ponsel lawas, hal ini tak terjamin.
Dengan ini, jika Anda memberi akses ini, tingkat keberbahayaan aplikasi bisa sangat berbeda tiap orang. Tergantung tipe data apa yang ada di dalam smartphone Anda.
Bisa jadi smartphone Anda kosong dan tak ada data sensitif. Namun bisa jadi juga banyak data dan informasi yang bisa disalahgunakan aplikasi, dan mereka punya akses penuh hanya karena Anda mengizinkannya demi "uang tunai modal jalan kaki."
Koneksi Internet
Soal koneksi internet, tepatnya melihat koneksi wifi, menerima data dari internet, mengkonekkan dan memutus koneksi dari wifi, akses penuh ke jaringan, melihat konektivitas jaringan, serta mengganti jaringan konektivitas, semua diminta aksesnya oleh Yodo. Banyak bukan?
Benar, hal ini tidak terlalu memiliki fungsi lain, selain akses penuh ke kontrol penggunaan internet Anda. Biasanya, akses ini dibutuhkan oleh aplikasi dengan iklan.
Seringkali paket data Anda akan dihidupkan untuk menjalankan iklan, bahkan ketika sedang mati. Itulah mengapa Yodo berbagai akses yang disebut di atas.
Jadi, akses ini tak akan menguntungkan Anda yang menggunakan data secara terbatas atau tidak unlimited. Mungkin Anda mendapatkan uang hasil dari jalan kaki Anda, namun data Anda juga akan terkuras karena terpaksa menonton iklan yang tertarget untuk Anda.