BlackBerry Z10 masih di bawah bayang-bayang Samsung dan Apple
Menurut analisis, BlackBerry Z10 belum dapat raih banyak penggemar di pasaran Amerika Serikat.
Apabila Samsung mempunyai Galaxy S III, Apple punya iPhone 5, maka BlackBerry mempunyai Z10. Bagaimana tanggapan orang dewasa tentang tiga perangkat ini?
Di akhir bulan Januari lalu. akhirnya perangkat BlackBerry yaitu z10 diluncurkan. Banyak yang menganggap perangkat tersebut biasa saja, namun tidak sedikit yang memberikan apresiasi berlebih.
Seperti dilansir Forbes (07/03), menurut catatan analisis dari Prosper Insights & Analytics, ternyata banyak orang dewasa di Amerika Serikat yang mengatakan bahwa Galaxy S III masih menjadi perangkat yang keren dibanding keduanya.
-
Apa yang sering dibandingkan dari pengguna Android dan iPhone? Di tengah banyaknya pilihan, pengguna Android dan iPhone sering kali menjadi dua kelompok utama yang sering dibandingkan.
-
Dimana pengguna Android dan iPhone sering dibandingkan? Dominasi masing-masing platform ini di lingkungan masyarakat dapat memberikan wawasan tentang tren teknologi, preferensi konsumen, dan pengaruh sosial.
-
Bagaimana tren perpindahan pengguna Android ke iPhone? Sejak tahun 2019, jumlah pengguna ponsel Android yang membeli atau mengganti ponselnya dengan iPhone relatif stabil. Pada periode 2019—2023, terdapat 11% hingga 19% pengguna Android yang pindah ke iPhone. Peningkatan perpindahan tertinggi terjadi di tahun 2022, sebelum pembelian menurun di tahun 2023.
-
Apa yang lebih disukai pengguna Android dari iPhone? Selain harga yang lebih murah, banyak pengguna Android yang membeli iPhone untuk mendapat fitur-fitur eksklusif ponsel tersebut, seperti iMessage, FaceTime, AirPods, hingga bahkan kemampuan videografi ponsel iPhone yang baik.
-
Kapan pengguna Android lebih banyak beralih ke iPhone? Peningkatan perpindahan tertinggi terjadi di tahun 2022, sebelum pembelian menurun di tahun 2023.
-
Kenapa banyak pengguna Android beralih ke iPhone seri lawas? Terdapat beberapa alasan yang mungkin menyebabkan tren tersebut. Salah satu alasan yang paling masuk akal adalah mengenai kekuatan ekonomi atau bujet yang dipunyai oleh pengguna Android. Sebagai perbandingan, saat ini harga baru iPhone SE 3, keluaran tahun 2022, yang didistribusi oleh iBox adalah Rp7.999.000,00. Dengan harga tersebut, pengguna sudah dapat membeli ponsel Android kelas menengah terbaru dengan varian paling tinggi, bahkan dengan harga yang bisa lebih terjangkau, seperti realme 12 Pro+, Xiaomi 13T, hingga Samsung Galaxy A54 dengan harga 6 jutaan.
(image Forbes.com)
Dilihat secara persentase, BlackBerry Z10 mendapatkan hanya 28% dan iPhone 5 meraih 54%. Di peringkat atas dikuasai Galaxy S III dengan perolehan sebesar 59%.
Namun, ketika dibandingkan dengan data hasil analisis dari ComScore, justru iPhone 5 yang lebih mendominasi untuk pasaran Amerika Serikat. Tempat kedua diduduki oleh Galaxy S III dan urutan ketiga tetap diamankan oleh BlackBerry Z10.
(image Forbes.com)
Nampaknya, hal ini akan menjadi pekerjaan rumah bagi BlackBerry, kenapa perangkat mereka belum dapat menarik minat pengguna mobile di Amerika Serikat. Bagaimana di Indonesia? Apakah smartphone ini bakal kuasai pasaran mobile di negara ini, sekali lagi?
(mdk/das)