Cara Backup Chat WA di iPhone, Ini Langkah Mudahnya
Berikut cara backup chat WA di iPhone dengan mudah. Simak langkah-langkahnya!
Backup chat WA atau WhatsApp rasanya benar-benar perlu dilakukan. Tujuannya agar dapat memulihkan chat WA dan histori pesan.
Terutama bila pengguna mengganti HP baru atau menghapus data WA dari perangkat. Misal dengan melakukan factory reset. Maka itu, backup chat di WA begitu dibutuhkan.
-
Bagaimana cara membuat teks menjadi tebal di WhatsApp? Untuk mengubah teks menjadi tebal, Anda hanya perlu menempatkan simbol bintang (*) di depan dan belakang kata atau kalimat yang ingin ditebalkan.
-
Modus penipuan apa yang sering dilakukan di WhatsApp? Modus penipuan seperti ini sudah cukup banyak memakan korban. Oleh karena itu, penting untuk selalu waspada akan modus-modus di dunia maya.
-
Bagaimana cara menyembunyikan status online di WhatsApp? Berikut langkah-langkah mudah untuk menyembunyikan stasus online di WhatsApp (WA). Buka Aplikasi WhatsAppKlik tiga titik di pojok kanan atas untuk tampilan opsi pengaturanPilih ‘Settings’ atau ‘Pengaturan’Lalu klik ‘Privacy’ atau ‘Privasi’Klik ‘Last Seen and Online’ atau ‘Terakhir Dilihat dan Online’Selanjutnya, pilih ‘Nobody’ atau ‘Tidak Seorangpun’ dan ‘Same as Last Seen’ atau ‘Sama seperti Terakhir Dilihat’Status online dan terakhir dilihat sudah berhasil disembunyikan.
-
Di mana fitur ini ditemukan dalam pembaruan WhatsApp? Menurut laporan, fitur ini berada dalam pembaruan terbaru WhatsApp beta untuk Android (versi 2.23.25.19).
-
Bagaimana cara menonaktifkan centang biru di WhatsApp untuk iPhone? Bagi pengguna iPhone atau perangkat iOS lainnya, berikut adalah langkah-langkah untuk menghilangkan centang biru di WhatsApp: a. Buka aplikasi WhatsApp di iPhone Anda. b. Ketuk tab "Pengaturan" (Settings) yang terletak di bagian bawah layar. c. Pilih "Akun" (Account). d. Ketuk "Privasi" (Privacy). e. Gulir ke bawah hingga menemukan opsi "Laporan Dibaca" (Read Receipts). f. Geser tombol di samping "Laporan Dibaca" dari posisi hijau ke putih untuk menonaktifkan centang biru.
-
Kapan fitur modifikasi teks di WhatsApp diperkenalkan? Fitur ini diperkenalkan pada tahun 2016, namun masih banyak pengguna yang belum memanfaatkannya atau bahkan tidak menyadarinya.
Sebagaimana diketahui, di dunia ini ada dua software yang paling sering dipakai dalam sebuah HP, yaitu Android dan iOS. Setiap perangkat memiliki cara masing-masing berdasarkan sistem operasinya.
Nah dalam pembahasan ini, akan memberikan tips bagaimana mem-backup chat di WA dari iPhone. Untuk backup chat WA di iPhone, nantinya data tersebut akan tersimpan di sistem iCloud.
Lalu bagaimana cara mencadangkan chat WA di iPhone?
Berikut cara backup chat WA di iPhone dengan mudah:
Masuk ke aplikasi Whatsapp dan klik pada bagian pengaturan (settings) yang terletak pada sudut kanan bawah layar
©2023 Merdeka.com/Safira Tiur Margaretha
Pilih opsi 'Chats'
©2023 Merdeka.com/Safira Tiur Margaretha
Pilih opsi 'Cadangkan Chat' atau Chat Backup
©2023 Merdeka.com/Safira Tiur Margaretha
Klik Cadangkan Sekarang atau Back Up Now
©2023 Merdeka.com/Safira Tiur Margaretha
Pada bagian ini, pengguna iPhone dapat mengatur waktu pencadangan yang diinginkan lewat opsi ‘Cadangkan Otomatis’ atau Auto Backup dengan pilihan harian, mingguan, atau bahkan bulanan.
Setelah proses itu selesai, chat WA di iPhone Anda berhasil di-backup. Dengan melakukan langkah ini, chat WA akan tetap aman dan tersimpan di dalam iCloud. Kelak ketika terjadi masalah pada iPhone Anda, setidaknya histori chat di WA masih bisa dipulihkan.
Mudah, kan?
Reporter magang: Safira Tiur Margaretha