Cara memilih PC yang pas ala Intel
Ingin miliki komputer pas pas sesuai kebutuhan Anda? Cek di sini!
November lalu, ribuan pecinta IT tanah air berdesakan memenuhi gelaran Indocomtech 2013 yang memamerkan berbagai produk teknologi terlengkap dan teranyar di Indonesia.
Dalam ajang tahunan itu, banyak konsumen yang terheran-heran dengan banyaknya pilihan produk teknologi di pasaran sekarang. Maka, Intel sebagai produsen 'otak' komputer yang terkemuka dunia memberikan beberapa tips dan panduan memilih PC bagi konsumen.
Dhyoti R. Basuki, Head of Public Relations Intel Indonesia, mengakui bahwa ada banyak sekali pilihan produk teknologi yang menarik bagi konsumen sekarang.
"Selama empat tahun belakangan ini, Intel sendiri telah melakukan banyak inovasi yang melahirkan berbagai produk dalam kategori laptop tips dan ringan, kategori tablet, piranti 2 in 1, dan juga kategori smartphone," katanya,dalam siaran pers, Rabu (18/12).
Tak dapat dipungkiri, banyaknya pilihan dapat jadi membingungkan bagi konsumen, namun Intel membagikan tips penting untuk menyikapinya.
"Kini orang-orang menggunakan banyak gadget untuk memenuhi kebutuhannya. Maka, untuk tahu produk teknologi yang paling tepat, langkah pertamanya adalah dengan memutuskan fungsi apa yang paling kita butuhkan," jelas Dhyoti.
Sejalan dengan tips dari Intel, Agus, penjual laptop yang telah berpengalaman selama 12 tahun mengatakan bahwa kebanyakan orang memilih PC berdasarkan harga, bukan fungsinya.
"Orang-orang yang membeli komputer dengan pertimbangan harga saja biasanya akan memiliki gadget yang tidak benar-benar mereka perlukan atau akan kembali lagi beberapa bulan kemudian untuk membeli perangkat yang lebih pas untuk kebutuhan mereka," kata pemilik toko komputer itu.
Agus dan Dhyoti sependapat bahwa konsumen harus dapat memahami benar alasan mereka memerlukan komputer.
"Bagi pelajar dan pengusaha kemungkinan besar memerlukan komputer dengan kemampuan prima untuk mengerjakan berbagai tugas atau menjalankan bisnis. Sedangkan bagi sebuah keluarga, komputer memiliki fungsi hiburan di samping produktivitas karena setiap anggota keluarga akan menggunakan komputer untuk keperluan yang berbeda-beda," Dhyoti menambahkan.
Nadira, mahasiswi berusia 20 tahun membenarkan bahwa ia memerlukan komputer dengan fitur lengkap untuk mendukung studinya.
"Mengetik dan mencari informasi di internet sudah jadi keseharian di kelas, resto, atau juga di perpustakaan. Maka, saya perlu komputer yang lengkap, cepat dan mudah dibawa kemana-ma karena ringan dan memiliki baterai yang tahan lama," kata Nadira.
Menjawab kebutuhan pelajar seperti Nadira, Dhyoti mengatakan bahwa Ultrabook adalah pilihan yang ideal. "Ultrabook sangatlah tipis, ringan, namun juga memiliki kemampuan maksimal berkat prosesor Intel generasi ke-empat di dalamnya," kata Dhyoti.
Lain halnya dengan Teidy, seorang ayah dengan satu anak, yang merasa kalau keluarganya perlu lebih dari satu perangkat teknologi.
"Saya rasa tidak akan cukup kalau di rumah hanya ada satu laptop atau tablet. Semua anggota keluarga menggunakannya untuk berbagai hal. Kadang perangkat dengan touch screen lebih nyaman digunakan, tapi kadang kami juga masih perlu keyboard. Ketika saya dengar tentang perangkat 2 in 1, saya pikir itu adalah perangkat yang tepat untuk seluruh keluarga," katanya.
Dhyoti menjelaskan bahwa perangkat 2 in 1 adalah inovasi Intel yang menggabungkan berbagai fitur terbaik dari laptop dan tablet.
"Kenyamanan menggunakan tablet serta produktivitas dari sebuah laptop dapat ditemukan dalam perangkat 2 in 1. Bila anda memerlukan laptop dan tablet, maka 2 in 1 adalah perangkat yang tepat," kata Dhyoti.
Pada akhirnya, dapat disimpulkan bahwa setiap kategori produk teknologi dibuat untuk kebutuhan yang berbeda-beda.
"Kita sekarang memiliki ultrabook, tablet dan perangkat 2 in 1. Ultrabook dapat sangat membantu para pebisnis dan juga pelajar. Sedangkan bagi konsumen yang ingin menikmati konsumsi konten dengan nyaman, maka tablet akan tepat untuk menemani laptop atau desktop. Dan untuk keluarga dan konsumen yang perlu melakukan banyak fungsi dengan komputer mereka, 2 in 1 menjadi pilihan yang tepat bagi mereka," kata Dhyoti.