Dua ponsel anyar ini bakal jadi andalan Wiko
Dua ponsel anyar ini bakal jadi andalan Wiko. Vendor smartphone global, Wiko, merilis dua perangkat terbarunya sekaligus, yakni View dan View Prime. Keduanya, memiliki layar full view dengan aspek dengan aspek rasio 18:9.
Vendor smartphone global, Wiko, merilis dua perangkat terbarunya sekaligus, yakni View dan View Prime. Keduanya, memiliki layar full view dengan aspek dengan aspek rasio 18:9. Menurut CEO Wiko Mobile Indonesia, Taufik Syahbudi, kedua produk yang baru diluncurkan ini bakal menjadi produk andalan Wiko untuk menghadapi persaingan kompetitor. Bahkan, dia sesumbar bahwa produknya itu akan laris manis di pasaran.
"Kami yakin produk kita sukses di masyarakat," ungkapnya saat acara konferensi pers di Jakarta, Kamis (9/11).
-
Bagaimana smartphone memengaruhi bentuk tengkorak manusia? Secara mengejutkan, tanduk hingga sepanjang 30 milimeter mulai muncul di kepala masyarakat saat ini. Benjolan yang muncul pada bagian bawah tengkorak dan sedikit di atas leher ini sangat langka pada 100 tahun lalu. Hal aneh ini muncul karena penggunaan smartphone, yang biasanya membuat orang menunduk dan bahkan jika diakumulasi bisa sampai empat jam dalam sehari. Hal ini membuat leher bekerja lebih keras dan tubuh meresponsnya.
-
Dimana saja gadget digunakan dalam kehidupan sehari-hari? Penggunaan gadget sudah begitu melekat dengan kehidupan masyarakat hari-hari ini. Hampir semua aktivitas yang dilakukan pun kini terpusat dengan alat elektronik tersebut. Mulai dari bekerja, bersekolah, berkomunikasi, berbelanja, dan sebagainya.
-
Apa yang dimaksud dengan ponsel lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua. Ini memungkinkan pengguna untuk memiliki perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar namun tetap dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih kecil dan portabel.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Apa yang dimaksud dengan kemampuan "menguping" smartphone dalam konteks iklan? “mereka tidak mendengarkan,” jawabnya. Lantas hal ini menjadi pertanyaan, mengapa platform seperti Facebook begitu sering menampilkan iklan tertentu. Bahkan, beberapa contoh iklan yang hadir menampil produk-produk yang biasa digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
-
Bagaimana manusia beradaptasi dengan teknologi smartphone di masa depan? Tubuh manusia pada umumnya beradaptasi dengan keadaan lingkungan di sekitarnya. Jika demikian, bisa saja bentuk tangan dan leher manusia di masa depan akan berbeda.
Keyakinannya itu, diprediksikan atas perilaku masyarakat Indonesia yang menginginkan produk handal dan terjangkau. Smartphone besutannya itu, diyakini mewakili keinginan dari konsumen tanah air.
Misalnya saja Wiko View memiliki spesifikasi kamera depan 16 MP. Sementara resolusi kamera belakang 13 MP dengan Auto Scene Detection. Smartphone pun sudah mengusung koneksi 4G. Dari sisi dapur pacunya dipersenjatai prosesor Quad Core 1.4 Ghz dengan RAM 3GB, ROM 32 GB dan baterai 2.900 mAh.
Kemudian, Wiko View Prime, memiliki Dual Selfie Camera dengan konfigurasi 20 + 8 MP yang tidak hanya menghasilkan warna lebih alami, namun juga menghadirkan sudut pandang ekstra lebar 120 derajat. Pengguna bisa berpindah mode kamera utama 20MP atau kamera 8MP untuk group selfie dengan wide angle 120 derajat.
Sedangkan, di bagian belakang, terdapat kamera 16MP yang bisa menyesuaikan kondisi lingkungan untuk menghasilkan pengaturan terbaik melalui Auto Scene Detection. Dari sisi dapur pacunya, smartphone 4G LTE ini diperkuat dengan prosesor Qualcomm MSM8937 64-bit Octa core 1.4 GHz yang dikombinasikan dengan RAM 4GB.
Smartphone Wiko View dan Wiko View Prime saat ini telah resmi beredar di pasar Indonesia. Wiko Mobile memasarkan Wiko View dengan harga RP 2.799.000. Sedangkan Wiko View Prime dijual dengan harga Rp. 3.799.000.
Baca juga:
Begini jadinya jika Face ID di iPhone X diuji ke anak kembar identik
Mengenal teknologi wireless control pada Prime 7
Ekstrem, ini perbedaan layar iPhone X dengan layar iPhone 10 tahun lalu
Huawei Nova 2i: smartphone keren dengan 4 kamera!
Apple kembali berkibar di China
ASUS umumkan lini smartphone terbaru dengan layar 18:9
Iklan Samsung Galaxy sindir Apple habis-habisan