Gandeng HTC, ponsel khusus Facebook benar adanya?
Rumor mengenai ponsel khusus Facebook kembali beredar, kali ini, jejaring sosial tersebut menggandeng HTC dan AT&T.
Meskipun sudah menyangkal akan membuat smartphone sendiri, nyatanya spesifikasi mengenai telepon pintar Facebook sudah beredar di internet.
Seperti yang dilansir oleh Mashable (9/3), menurut laporan dari UnwiredView, HTC, Facebook dan AT&T sedang berkolaborasi membuat smartphone khusus. Kabarnya, salam smartphone ini akan disediakan sebuah tombol khusus untuk mengakses Facebook.
-
Siapa yang menciptakan Facebook? Sejarah 4 Februari Hari Ulang tahun Facebook, yaitu dimulai Mark Zuckerberg ingin membuat platform chat. Bersama teman-temannya, Andrew McCollum, Eduardo Saverin, Chris Hughes, dan Dustin Moskovitz, Zuckerberg mengembangkan Facebook saat mereka masih kuliah di Universitas Harvard.
-
Siapa saja yang membuat Facebook? Facebook adalah platform media sosial online asal Amerika dan layanan jejaring sosial yang merupakan bagian dari perusahaan Meta Platforms. Facebook didirikan pada tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg, Eduardo Saverin, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes. Keempatnya adalah mahasiswa di Harvard University.
-
Di mana Mark Zuckerberg dan timnya membuat Facebook? Mereka merintis proyek ini dari sebuah kamar kos di Harvard pada tahun 2004.
-
Kenapa Facebook bisa jadi platform sosial media yang populer? Berikut ini adalah beberapa fitur yang membuat Facebook menjadi platform sosial media yang begitu populer: 1. Facebook memungkinkan Anda mengelola daftar teman dan memilih pengaturan privasi untuk menyesuaikan siapa yang dapat melihat konten di profil Anda. 2. Facebook memungkinkan Anda mengunggah foto dan menyimpan album foto yang dapat dibagikan dengan teman-teman Anda. 3. Facebook mendukung obrolan online interaktif dan kemampuan mengomentari halaman profil teman untuk tetap berhubungan, berbagi informasi, atau saling sapa. 4. Facebook mendukung halaman grup, halaman penggemar, dan halaman bisnis yang memungkinkan bisnis menggunakan Facebook sebagai sarana pemasaran media sosial. 5. Jaringan pengembang Facebook menghadirkan fungsionalitas tingkat lanjut dan opsi monetisasi. 6. Anda dapat melakukan streaming video langsung menggunakan Facebook Live. 7. Anda bisa mengobrol dengan teman dan anggota keluarga Facebook, atau menampilkan gambar Facebook secara otomatis dengan perangkat Portal Facebook.
-
Kapan status Facebook menjadi tren? Merangkum dari beragam sumber, Kamis (6/7) berikut adalah kumpulan status FB kekinian dan menarik yang bisa dijadikan referensi.
-
Jam tangan mewah apa yang dikenakan Mark Zuckerberg? Menurut laporan, miliarder teknologi ini memakai jam tangan Patek Philippe Platinum in-line perpetual calendar dengan dial biru, yang harganya mencapai $141.400 atau sekitar Rp1,18 miliar.
UnwiredView yang rumornya selama ini tidak pernah salah juga menyebutkan bahwa perangkat ini akan memiliki processor dual core dengan kekuatan 1.5GHz dan dinamai MSM8960 SoC. Selain itu, akan dilengkapi juga dengan RAM sebesar 1GB dan memori penyimpanan 16GB tanpa ada slot memori tambahan.
Perangkat yang akan berjalan dengan perangkat Android Jelly Bean 4.1.2 ini akan dilengkapi dengan layar sebesar 4,3 inch. Ada dua kamera yang juga dipersiapkan, yaitu kamera belakang berkekuatan 5 megapixel dan kamera depan berkekuatan 1,6 megapixel.
Perangkat khusus Facebook ini juga akan dilengkapi dengan aplikasi bawaan seperti Facebook Messenger dan Instagram. Meski begitu, belum diketahui bagaimanakah tampilan maupun harga dari perangkat ini nantinya.
CEO Facebook, Mark Zuckerberg sendiri juga mengatakan bahwa ide membuat ponsel khusus Facebook adalah strategi yang salah. Menurutnya Facebook bukanlah Apple yang mampu mengembangkan perangkat keras dan lunak dalam waktu bersamaan.