Google rayakan ulang tahun dengan beri deretan mainan di Doodle
Google rayakan ulang tahun dengan beri deretan mainan di Doodle. Google kini hampir berkepala dua, karena raksasa pencarian online tersebut hari ini berusia 19 tahun. Sukacita ini pun dirayakan dengan berbeda. Biasanya Google hanya memajang Doodle animasi, kali ini Google Doodle memberi kita mainan.
Google kini hampir berkepala dua, karena raksasa pencarian online tersebut hari ini berusia 19 tahun. Sukacita ini pun dirayakan dengan berbeda. Biasanya Google hanya memajang Doodle animasi, kali ini Google Doodle memberi kita mainan.
Benar. Jika kita membuka laman Google hari ini, akan ada banyak sekali game berbasis animasi yang bisa kita mainkan untuk membunuh waktu. Untuk memainkannya, kita harus mengikuti apa yang ditentukan oleh spinner yang kita klik.
-
Kata-kata lucu apa yang dibagikan di media sosial? Kata-Kata lucu yang dibagikan di medsos bisa menjadi hiburan bagi orang lain.
-
Siapa yang kerap mengunggah kesehariannya di media sosial? Setelah menikah dengan Harvey Moeis dan memiliki 2 anak, Sandra kerap mengunggah kesehariannya di media sosial.
-
Kenapa cromboloni viral di media sosial? Tips Membuat Cromboloni saat ini tengah ramai menjadi perbincangan di media sosial khususnya Tiktok.
-
Apa yang dilakukan Rumiyati Ningsih di media sosial? Jadi Seorang Selebgram Tuh, beda banget sama suaminya yang kerja di film, Rumiyati malah asyik banget di sosmed, sekarang jadi selebgram nih.
-
Apa yang Danang bagikan di media sosial? Pada Selasa, 16/7/2024, Danang membagikan kabar bahwa ia senang karena berhasil melunasi cicilan rumahnya melalui unggahan di media sosialnya.
-
Apa yang membuat Duta SO7 memikat hati warganet di media sosial? Memikat Hati Warganet Lewat Aksinya di Kampung Dalam beberapa video yang beredar di media sosial, Duta berhasil memikat hati warganet melalui momen aksinya yang terekam kamera.
Berbagai permaianan Doodle ini pun adalah permainan Doodle yang pernah ada di doodle sebelumnya. Mulai dari Pac Man, yang ada di Doodle homepage 21 Mei 2010 silam; lalu ada Cricket Cricket, yang kriket yang dilakukan kecoa, yang muncul pada Juni 2017 silam, dan lain sebagainya. menariknya, Google kali ini membuatnya dengan full-screen sehingga terasa seperti game asli.
Ulang tahun Google
Situs pencarian online yang telah melebarkan sayap ke banyak sekali bisnis besar maupun kecil ini, dibangun oleh Larry Page dan Sergey Brin pada 1998 silam. Perusahaan yang diinisiasi di Standford University ini, kini hanya di peringkat dua setelah Apple dalam hal nilai perusahaannya.
Soal ulang tahun, Google sendiri memiliki sejarah unik. Jika dilihat, memang Google merayakan ulang tahun pada tangga 27 September. Namun hal ini tidak melulu benar. Karena Google paling tidak memiliki 6 tanggal yang dirayakan sebagai ulang tahun Google. Bahkan ke-enam tanggal tersebut tak memiliki satu tanggal istimewa yang benar-benar menandai lahirnya Google. Aneh bukan?
Bahkan menurut Independent, Google bahkan tak berusia 18 tahun. Jika dihitung dari pertama kali website ini diregistrasi, Google akan berusia 19 tahun di 15 September lalu. Lalu pada 2004, Doodle yang menyebutkan hari ulang tahun Google, muncul pada 7 September, dan di tahun sebelumnya, muncul pada 8 September.
Pada akhirnya, Google sendiri mengakui di 2013 silam kalau mereka tak tahu tanggal ulang tahun mereka sendiri. Akhirnya menentukan tanggal 27 September adalah hari ulang tahun mereka. Alasannya pun bukan karena memang itu tanggal ulang tahunnya, namun itu adalah tanggal di mana Google pertama kali memunculkan Doodle ulang tahun mereka tahun 2002 silam.
Baca juga:
Google bisa buat kita jadi DJ keren lewat doodle, coba yuk!
Google ikut rayakan momen jelang lebaran dengan doodle 'Mudik'
Google Doodle tampilkan sosok Ibu Soed
Ada Komodo di Google Doodle hari ini
NASA temukan 7 planet mirip Bumi, sangat berpotensi dihuni!
Pramoedya Ananta Toer tampil di Google Doodle
Google ikut rayakan Hari Ibu dengan Doodle