Harga 'iPad Mini 2' ternyata murah, hanya Rp 2 jutaan
'iPad Mini 2' tak semahal yang dibayangkan
Tentu sudah banyak orang yang memimpikan memiliki iPad Mini terbaru dari Apple. Hanya saja mungkin harga yang ditawarkan masih terlalu tinggi untuk sebagian orang.
Namun Anda tidak perlu khawatir, kini telah hadir 'iPad Mini' murah bikinan China yang dibanderol sangat murah.
Adalah GooPad Mini 2, sebutan untuk perangkat tablet duplikat iPad Mini 2 milik Apple. Perangkat ini memiliki desain yang sangat mirip dengan iPad Mini 2, sehingga Anda tidak perlu membeli tablet Apple tersebut jika sudah memiliki GooPad Mini 2.
Dilaporkan oleh IntoMobile (14/11), GooPad Mini 2 ini memiliki spesifikasi layar berukuran 7,85inci dengan resolusi 1024x768piksel. Ada prosesor MediaTek 1,5GHz quad-core. RAM 1GB, kamera belakang 5MP, kamera depan 2MP, serta konektivitas 3G dan Wi-Fi. Baterai yang digunakan memiliki kapasitas 4100mAh.
Harga yang ditawarkan untuk GooPad Mini 2 ini adalah USD 200 atau setara dengan Rp 2,2 juta.