Huawei perkenalkan Mate 9, punya teknologi kamera canggih
Huawei perkenalkan Mate 9, punya teknologi kamera canggih. Huawei Mate 9 dirancang berdasarkan desain DNA Seri Mate dan menggunakan bahan-bahan terbaik guna menghasilkan smartphone yang indah, nyaman digunakan serta dilengkapi dengan layar FHD 5,9-inci.
Huawei resmi memperkenalkan dua jenis smartphone yang konon paling diminati. Dua jenis smartphone itu adalah Huawei Mate 9 dan Porsche Design Huawei Mate 9. Ajang perkenalan ini dilakukan di Jerman. Huawei Mate 9 ini dilengkapi dengan kapasitas baterai 4000 mAh dan diklaim memiliki teknologi supercharge. Dengan menggunakan baterai sebesar itu, mereka menjamin baterai bisa awet hingga dua hari.
Dari sisi performa, Huawei Mate 9 dipastikan tidak akan lemot. Hal ini disebabkan karena prosesor Kirin 960 yang disematkan dan ditambahkan dengan sokongan memori RAM 4GB. Tentunya juga, penyimpanan internal yang bisa mencapai 64 GB. Dari sekian spesifikasi itu, yang menjadi keunggulannya adalah di sisi kamera. Huawei Mate 9 ini membekali dengan dua teknologi milik Leica. Untuk kamera monokrom 20 MP ditambah kamera warna (RGB) 12 MP.
-
Bagaimana Huawei menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat? Ida Fauziyah menjelaskan bentuk kepedulian terlihat dari salah satu Corporate Social Responsibility (CSR) Huawei. Yakni mempekerjakan lebih dari 90 persen pekerja lokal Indonesia yang merupakan lulusan terbaik dari perguruan tinggi di Indonesia. "Huawei juga berperan aktif dalam menyediakan peningkatan keterampilan dan kompetensi sesuai dengan standar kebutuhan industri, " ujar Ida Fauziyah.
-
Bagaimana Huawei Mate XT dirancang untuk tahan lama? Menggunakan sistem engsel Tiangong, HP dengan layar lipat tiga ini dirancang untuk tahan lama dalam penggunaan jangka panjang, dengan berbagai mode layar yang dioptimalkan untuk multitasking, browsing, dan produktivitas.
-
Mengapa Kemnaker mengapresiasi Huawei? Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, memberikan apresiasi atas kepatuhan Huawei pada regulasi yang berlaku selama 24 tahun berusaha di Indonesia.
-
Apa yang diapresiasi Kemnaker dari Huawei? Apresiasi Ida Fauziyah diungkapkan saat meet and greet dengan President of Global Government Affairs Huawei, Bao Jialing, di Shenzhen, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Sabtu (6/7). "Saya harap kepatuhan Huawei Indonesia dalam menjalankan bisnisnya dan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dan masyarakat Indonesia pada umumnya, dapat menjadi motivasi bagi perusahaan-perusahaan lain milik RRT, " kata Ida Fauziyah melalui Siaran Pers Biro Humas, Sabtu (6/7/2024).
-
Apa saja fitur utama Huawei Mate XT yang membuatnya istimewa? Huawei Mate XT hadir dengan layar fleksibel LTPO OLED berukuran 10,2 inci yang dapat dilipat menjadi dua ukuran, yaitu 7,9 inci dan 6,4 inci. Dengan desain ultra tipis 3,6mm dan berat 298 gram, HP Huawei ini menawarkan kenyamanan penggunaan meskipun dilengkapi dengan teknologi canggih. Kamera utama dengan sensor 50MP, serta fitur PDAF dan OIS, menjamin hasil foto berkualitas tinggi.
-
Di mana Huawei berperan dalam penguatan ekonomi digital? Adapun penguatan ekonomi digital yang dimaksud mencakup percepatan transformasi digital di berbagai sektor, mendorong pembangunan ramah lingkungan melalui utilisasiteknologi, memperkuatkeamanan siber dan perlindungan data pribadi untuk meningkatkan keamanan dan kepercayaan publik.
"Seperti yang kita ketahui untuk budaya pelaku bisnis saat ini, kebuthan smartphone yang cepat dan fungsional hanyalah langkah awal. Pengguna smartphone masa kini juga menginginkan desain yang cantik dilengkapi dengan beragam fitur-fitur intuitif. Berdasarkan temuan tersebut, kami menciptakan dua perangkat baru, baik untuk hardware maupun software. Hasilnya adalah seri Mate yang diluncurkan hari ini, baik secara fisik di luar maupun kemampuan di dalamnya," kata CEO Huawei Consumer Business Group, Richard Yu.
Dikatakannya, Huawei Mate 9 dirancang berdasarkan desain DNA Seri Mate dan menggunakan bahan-bahan terbaik guna menghasilkan smartphone yang indah, nyaman digunakan serta dilengkapi dengan layar FHD 5,9-inci.
Smartphone tersebut dirancang melalui 50 proses unik termasuk satu jam CNC milling, dimana proses tersebut kemudian menghasilkan bingkai logam tunggal dengan tingkat presisi yang tinggi. Setiap detail - dari tekstur sandblasted lembut hingga palet warna yang cantik - adalah hasil dari pengalaman lebih dari 25 tahun Huawei di industri teknologi.
Baca juga:
Berkembang di Indonesia, Oppo gelar konser
Jadi smartphone 4G terjangkau, ini keunggulan ASUS ZenFone GO!
Rumor kuat, Samsung Galaxy S8 akan ujicoba Januari lalu rilis Maret
Luna rogoh kocek Rp 200 miliar demi pasar menengah atas
5 Fitur ini akan Anda dapatkan di smartphone masa depan!