Infinix rilis smartphone dual kamera depan harga Rp 2 jutaan
Infinix rilis smartphone dual kamera depan harga Rp 2 jutaan. Infinix memperkenalkan produk terbarunya, Infinix S2 Pro. Mereka mengklaim jika produk anyar ini merupakan smartphone wefie pertama di dunia. Lantas, apa beda dengan yang lain? Yang membuat beda adalah kamera depan ganda dibalut dengan resolusi 13 dan 8 MP.
Infinix usai memperkenalkan produk terbarunya, Infinix S2 Pro. Mereka mengklaim jika produk anyar ini merupakan smartphone wefie pertama di dunia. Lantas, apa beda dengan yang lain? Yang membuat beda adalah kamera depan ganda dibalut dengan resolusi 13 MP dan 8 MP serta lensa wide-angle 135 derajat. Menariknya, harganya hanya dibanderol Rp 2,45 juta.
Infinix pastinya punya alasan mengapa mereka menciptakan terobosan baru itu terlebih dengan harga yang murah. Menurut Marcia Sun, SEA Regional Head of Infinix Mobile, mereka menciptakan dual kamera ini lantaran konsumen saat ini lebih mengutamakan kamera untuk mengabadikan momen.
-
Bagaimana Infinix meningkatkan pangsa pasarnya? Menurut Febriman, Infinix didorong oleh pengiriman smartphone yang harganya kurang dari Rp 3 juta.
-
Siapa yang menargetkan Infinix GTBOOK? Setelah meluncurkan smartphone GT 20 Pro 5G bulan lalu, kehadiran GTBOOK sebagai lini produk GT Verse Infinix kami tujukan untuk memberikan pengalaman laptop gaming premium dengan teknologi ultra-powerful serta desain yang keren bagi XFans di Indonesia.
-
Apa yang ditawarkan Infinix GTBOOK untuk para gamers? Sebagai laptop gaming pertama Infinix secara global, Infinix GTBOOK menawarkan spesifikasi ultra-powerful dengan fitur unggulan seperti NVIDIA® GeForce RTX™ 4060, prosesor Intel® Core™, RAM 16GB LPDDR5X, dan SSD 512GB.
-
Kenapa Infinix meluncurkan Infinix GTBOOK di Indonesia? Setelah meluncurkan smartphone GT 20 Pro 5G bulan lalu, kehadiran GTBOOK sebagai lini produk GT Verse Infinix kami tujukan untuk memberikan pengalaman laptop gaming premium dengan teknologi ultra-powerful serta desain yang keren bagi XFans di Indonesia. Ini juga menjadi milestone baru bagi ekstensi produk Infinix dengan GTBOOK sebagai laptop gaming pertama Infinix yang di luncurkan di Indonesia.
-
Kenapa Infinix Smart 8 diprediksi menjadi HP entry-level? Chipset yang diduga akan dimiliki ponsel entry-level ini adalah Unisoc T606, dengan RAM 3GB dan resolusi HD+.
-
Mobil seperti apa yang dikendarai Cinta? Dalam sebuah unggahan Instagram, Cinta terlihat memukau saat mengendarai mobil atap terbuka berwarna merah, memancarkan aura berani dan kuat yang mengingatkan pada karakter Letty dari film FAST AND FURIOUS.
Kata dia, saat ini terdapat 93 juta foto dibagikan dan diunggah setiap harinya. Hanya saja, dari data yang dia peroleh itu menjadi persoalan adalah sulitnya mendapatkan gambar secara menyeluruh.
"Contohnya, ketika berfoto terkadang latar belakang atau wajah teman tidak diabadikan secara utuh. Sebagian besar orang mengatasi hal ini dengan tongkat selfie (tongsis) atau aplikasi pengedit foto, namun kami mengatasinya dengan Infinix S2 PRO yang dilengkapi dengan lensa ultra-wide 135 derajat pertama di dunia," sesumbar Marcia saat acara konferensi pers di Jakarta, Rabu (3/5).
Meski mengunggulkan dual kamera, Infinix tak melupakan sisi desainnya. Keunggulan desain dan kesempurnaan teknis Infinix S2 PRO, ungkap Marcia, dilengkapi dengan badan smartphone metal yang melengkung sempurna untuk mempercantik layar 2.5D yang telah dilengkapi dengan cover kaca IPS HD screen.
Adapun spesifikasi Infinix S2 Pro adalah sebagai berikut:
CPU: MT6753 Octa-core Cortex 1.3 GHz, 64 bit
Layar: 5,2 inci HD, 1280 x 720 pixel
RAM: 3 GB
Memori internal: 32 GB
Slot memori eskternal, MicroSD
Bobot: 147 gram
Sistem operasi: Android Marshmallow
Baterai: 3.000 mAh
Baca juga:
Snapdragon 835: chipset yang fokus pada keamanan mobile yang tangguh
Beginikah spesifikasi F3 milik OPPO?
Vivo pamer kandungan lokal lebih dari aturan yang diketok palu
Cerita Dian Sastro eksplor fitur kamera Samsung Galaxy S8
Hindari kejadian Note 7, Samsung pastikan keamanan Galaxy S8
Konsumen perhatikan desain saat akan membeli smartphone
6 Tips ampuh untuk menghemat baterai di Samsung Galaxy S8/S8+