Lawan CISPA, Anonymous ajak situs di AS 'bunuh diri'
Serangan ini merupakan reaksi dari disahkannya CISPA di AS.
Aksi Pemerintah Amerika Serikat yang ingin memata-matai seluruh aktivitas pengguna di internet mendapatkan banyak reaksi negatif. Salah satunya, dari Hacktivist ternama, Anonymous.
Seperti yang dilansir oleh The Inquirer (22/4), baru-baru saja, Anonymous menunjukkan pergolakan baru terkait akan diberlakukannya undang-undang Cyber Intelligence Sharing and Protection Act (CISPA). Melalui situs resminya, Hacktivist yang juga menjadi dalang serangan #OpIsrael ini pun menyatakan perang.
-
Apa tujuan dari aksi peretasan yang dilakukan oleh Anonymous? Anonymous merupakan sebuah grup hacker yang aktivitas peretasannya berpusat untuk tujuan penegakan keadilan sosial.
-
Bagaimana Anonymous melakukan serangan terhadap situs web Gereja Scientology? Anonymous merupakan sebuah grup hacker yang aktivitas peretasannya berpusat untuk tujuan penegakan keadilan sosial. Salah satu operasi peretasan yang dilakukan Anonymous adalah peretasan terhadap berbagai situs web Gereja Scientology, yang diklaim telah melakukan penyensoran terhadap tulisan yang mengkritik Gereja tersebut, dengan melakukan serangan serangan penolakan layanan secara terdistribusi (DDoS).
-
Mengapa Amerika Serikat disebut sebagai negara serikat? Struktur pemerintahan AS adalah contoh federasi yang baik. Konstitusi AS menetapkan sistem federalisme di mana kekuasaan dibagi antara pemerintah pusat di Washington, DC, dan pemerintah dari 50 negara bagian.
-
Kapan Hari Cegah Plagiarisme diperingati di Amerika? Amerika menetapkan 19 Februari sebagai peringatan Hari Cegah Plagiarisme.
-
Bagaimana Amerika Serikat berusaha mencampuri urusan dalam negeri China? Laporan yang diterbitkan pada Rabu waktu setempat itu menggambarkan China sebagai "rezim yang represif," dengan mengklaim ada genosida di Xinjiang dan pembatasan kegiatan keagamaan tertentu.Dalam laporan tersebut juga menunjukkan peningkatan "anti-Semitisme" secara daring. "Ada hampir 200 juta penganut agama di China. Pemerintah China melindungi kebebasan beragama warga negara sesuai dengan hukum. Orang-orang dari semua kelompok etnis di China berhak sepenuhnya atas kebebasan beragama sebagaimana ditentukan oleh hukum," jelasnya.
-
Apa saja tugas utama Secret Service di Amerika? Singkatnya, tugas utama Secret Service dibagi antara melindungi para pemimpin dan pejabat nasional dari bahaya fisik dan menyelidiki kejahatan keuangan untuk menjaga integritas sistem keuangan negara.
Namun, bukan serangan DDoS maupun hacking lain yang mereka lakukan. Anonymous malah meminta situs-situs yang ada di AS untuk menutup diri sebagai bentuk protes terhadap undang-undang tersebut.
Rencana boikot ini pun bisa diketahui lewat akun Twitter resmi mereka @YourAnonNews. Dalam salah satu kicauannya, bahkan Anonymous meminta siapa saja untuk memberikan saran mengenai situs pemerintah AS mana saja yang layak dijatuhkan.
Call ur favorite websites to #blackout for 24 hours. Let's show the unity and power of the Internet they're trying 2 exploit! #CISPABlackout
— Anonymous (@YourAnonNews) April 18, 2013
Jika pernyataan di atas benar, maka mungkin saja dalam beberapa jam ke depan kita akan menjadi saksi dalam serangan #CISPABlackout. Dengan begitu, maka ini bisa jadi merupakan aksi besar-besaran setelah operasi pembersihan #OpIsrael.
Aksi yang dilakukan Anonymous ini sendiri bermula dari rencana pemerintah AS yang ingin memiliki akses ke semua data yang ada di dunia maya. Dengan hal ini, maka semua kegiatan email, Facebook, Twitter, dan sebagainya bisa diketahui AS kapan saja.
Hal ini tentunya menyebabkan pergolakan dari para pengguna internet di AS, terutama bagi Anonymous yang memang eksistensinya terlihat di dunia maya ini.
Well, aksi serangan besar setelah #OpIsrael yang dilancarkan Anonymous ini akan menjadi kenyataan? Kita lihat saja pada 22 April waktu AS.
(mdk/nvl)