Layanan Keuangan Digital Indonesia Jadi Sektor Favorit Para Investor
Laporan e-Conomy SEA terbaru menyatakan Indonesia meraup sekitar 25 persen dari total nilai pendanaan swasta se-Asia Tenggara pada semester pertama 2022. Dari total pendanaan diperoleh, layanan keuangan digital merupakan sektor paling menarik bagi para investor.
Laporan e-Conomy SEA terbaru menyatakan Indonesia meraup sekitar 25 persen dari total nilai pendanaan swasta se-Asia Tenggara pada semester pertama 2022. Dari total pendanaan diperoleh, layanan keuangan digital merupakan sektor paling menarik bagi para investor.
Terlebih lagi, Indonesia dan Singapura disebut masih menduduki posisi teratas sebagai target destinasi investasi teknologi di kawasan Asia Tenggara. Dengan itu, peluang investasi layanan keuangan digital kerap ditawarkan di pasar Indonesia.
-
Di mana teknologi Google ini akan digunakan? Teknologi ini dirancang agar dapat digunakan di ponsel pintar, terutama di wilayah pedesaan yang memiliki akses terbatas terhadap layanan kesehatan.
-
Siapa yang menginvestasi Google di awal? Mereka memulai operasinya dari sebuah garasi di Menlo Park, California, dengan modal awal sebesar $100.000 yang diberikan oleh salah satu pendiri Sun Microsystems.
-
Apa itu Pencarian Aman di Google? Pencarian aman atau SafeSearch adalah fitur yang disediakan oleh Google untuk membantu mengontrol dan membatasi konten yang muncul dalam hasil pencarian, terutama untuk melindungi anak-anak dari konten yang tidak pantas atau tidak sesuai.
-
Apa saja layanan Google yang menggunakan ruang penyimpanan? Jadi, ruang 15GB yang kamu dapatkan dari Google tidak hanya untuk Gmail, tetapi juga untuk Google Drive dan Google Photos. Bahkan, cadangan WhatsApp juga menggunakan ruang storage.
-
Mengapa Telkomsel bermitra dengan Google? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih.
-
Apa itu akun Google? Akun Google adalah sebuah login utama Google yang terdiri atas satu alamat email dan sandi. Dengan akun Google, Anda dapat mengakses berbagai layanan Google dengan mudah, seperti Gmail, YouTube, Google Drive, Google Maps, Google Play Store, Google Ads, Google Analytics, dan banyak lagi.
Aktivitas investor dalam layanan keuangan digital berfokus pada pembayaran B2B dan layanan pinjaman. Tercatat pada semester pertama 2022, sektor ini berhasil mengumpulkan investasi sebesar USD 1,5 miliar atau Rp 24 triliun. Angka tersebut melampaui pendanaan swasta sektor e-commerce senilai USD 0,8 miliar.
Berdasarkan laporan e-Conomy SEA, layanan keuangan digital tumbuh karena adanya pergeseran perilaku offline-ke-online pasca-pandemi. Dengan pergerakan yang menunjukkan peningkatan signifikan, layanan keuangan digital di Indonesia diprediksi akan bertahan dalam jangka waktu panjang.
"Setelah bertahun-tahun mengalami akselerasi, pertumbuhan penggunaan teknologi digital kini berangsur normal, dengan kalangan mampu dan kaum muda yang melek teknologi di perkotaan menjadi pengguna terbesar layanan digital," kata Managing Director, Google Indonesia Randy Jusuf dalam konferensi pers daring, Selasa (8/11).
Untuk diketahui, layanan keuangan digital mencakup antara lain pembayaran non tunai, investasi, asuransi digital, Buy Now Pay Later(BNPL), dan transfer dana.
Pembayaran non tunai termasuk pemakaian kartu kredit, kartu debit, kartu prabayar, dompet elektronik, dan transfer antar rekening. Sementara itu, investasi menjadi sektor kompetitif di Indonesia dengan hadirnya 15 penyedia layanan baru tahun ini.
Bank digital berpotensi mengalami pertumbuhan besar di Indonesia. Mengingat Indonesia memiliki populasi yang tidak memiliki rekening bank (unbanked) dan memiliki rekening bank dengan layanan terbatas (underbanked) tertinggi di Asia Tenggara, yakni sebesar 81 persen.
Asuransi digital, BNPL, dan transfer dana juga menjadi layanan keuangan digital yang menunjukkan pertumbuhan positif di Indonesia.
Reporter Magang: Michelle Kurniawan
(mdk/faz)