MIUI 7 Global dirilis, ini deretan smartphone yang bisa nikmati
Apakah smartphone Xiaomi Anda sudah menerima notifikasi untuk update MIUI 7?
Akhirnya ROM baru dari Xiaomi, MIUI 7 sudah dirilis resmi untuk smartphone global. Lalu, smartphone Xiaomi apa saja yang sudah menerima update ini?
Berdasarkan info dari forum resmi Xiaomi, MIUI 7 bisa diunduh secara otomatis di 7 gadget Xiaomi. Mereka adalah Mi Note, Mi 4, Mi 3, Redmi 2/Prime, Redmi 1s 3G, Redmi Note 4G, dan Mi Pad.
-
Apa yang lebih disukai pengguna Android dari iPhone? Selain harga yang lebih murah, banyak pengguna Android yang membeli iPhone untuk mendapat fitur-fitur eksklusif ponsel tersebut, seperti iMessage, FaceTime, AirPods, hingga bahkan kemampuan videografi ponsel iPhone yang baik.
-
Apa yang dimaksud dengan ponsel lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua. Ini memungkinkan pengguna untuk memiliki perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar namun tetap dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih kecil dan portabel.
-
Kapan Xiaomi Redmi 13 resmi diluncurkan? Sebagaimana diketahui, Xiaomi Redmi 13 ini telah dirilis pada Rabu, (5/6).
-
Apa yang sering dibandingkan dari pengguna Android dan iPhone? Di tengah banyaknya pilihan, pengguna Android dan iPhone sering kali menjadi dua kelompok utama yang sering dibandingkan.
-
Apa fitur unggulan dari Redmi Note 13 Pro Plus? Redmi Note 13 Pro Plus membawa kamera utama dengan resolusi 200 MP yang didukung dengan optical image stabilisation (OIS). Ia juga membawa layar AMOLED beresolusi 1,5K dengan refresh rate hingga 120 Hz.
-
Apa saja fitur unggulan dari Xiaomi Redmi 13? Salah satu daya tarik utama dari Xiaomi Redmi 13 adalah penggunaan chipset MediaTek Helio G91-Ultra terbaru. Dilengkapi dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB, perangkat ini mampu menangani berbagai tugas berat tanpa kendala. Pengalaman multitasking terasa sangat mulus, dan game-game grafis tinggi pun bisa dijalankan dengan lancar. Kamera menjadi salah satu fitur unggulan Xiaomi Redmi 13. Dibekali dengan sistem dual-camera, terdiri dari kamera utama 108MP super-clear dengan 3x In-sensor zoom yang mampu menghasilkan detail foto yang menakjubkan dalam kondisi cahaya terang maupun minim cahaya. Menariknya, layar Redmi 13 juga dapat menyala untuk menghasilkan cincin cahaya yang lembut , menyciptakan pencahayaan alami dan seimbang untuk foto selfie yang sangat natural. Redmi 13 memiliki baterai berkapasitas 5030mAh yang mampu bertahan seharian penuh dengan penggunaan normal. Fitur pengisian cepat 33W memungkinkan pengisian daya super cepat.
Lebih lanjut, ROM ini tersedia untuk flash manual di forum MIUI resmi, disertai dengan petunjuk tentang cara untuk update. Jika Anda merasa kesulitan melakukan update via flashing, Anda dapat menunggu beberapa hari sebelum update mulai bergulir sebagai OTA (over the air) dan mengeceknya di aplikasi 'updater'.
Perangkat yang menggunakan MIUI 7 diklaim dapat merasakan performa 30 persen lebih cepat saat membuka aplikasi sistem dan menghemat hingga 10 persen dalam penggunaan baterai. Sayangnya, belum jelas smartphone Xiaomi apa saja yang bisa langsung menerima update MIUI 7 ini.
MIUI 7 memungkinkan pengguna memainkan game sederhana langsung di lockscreen. Contohnya adalah game Superman menghindari kristal hijau 'Kryptonite'.
Fitur lain yang menjadi andalan MIUI 7 adalah Showtime. Tidak hanya menampilkan nama dan nomor telepon, ataupun foto profil yang statis, Showtime memungkinkan para pengguna MIUI untuk menyelipkan sebuah video singkat yang otomatis muncul dan dimainkan saat kontak yang bersangkutan menghubungi. Menarik bukan? Jadi jangan lupa mengecek notifikasi di aplikasi 'Updater' smartphone Xiaomi Anda minggu depan.
(mdk/bbo)