Sampoerna telekomunikasi resmikan command centre di Musi Banyuasin
Sampoerna telekomunikasi resmikan command centre di Musi Banyuasin. PT. Sampoerna Telekomunikasi Indonesia (STI) mendemonstrasikan layanan jaringan internet dengan nama Net1 Indonesia pada acara Starting Up to Muba Smart Regency: Transform to Digital Connection
PT. Sampoerna Telekomunikasi Indonesia (STI) mendemonstrasikan layanan jaringan internet dengan nama Net1 Indonesia pada acara Starting Up to Muba Smart Regency: Transform to Digital Connection dan Peresmian Command Centre Room Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Rabu (27/12/2017) yang lalu di Lobby Kantor Bupati Muba.
Menurut Nugroho Adi Saputra selaku Area Head of South Sumatera & Jambi PT STI, demo yang dilakukan adalah melakukan video conference antara bupati Muba di ruang Command Centre dengan para camat.
-
Bagaimana Telkom menghadapi evolusi dunia telekomunikasi? “TelkomGroup telah market leader di Indonesia, namun kita harus melakukan ekspansi bisnis di kawasan untuk dapat memenangkan market yang lebih besar," katanya.. Untuk itu, mereka menetapkan strategi Five Bold Moves yang sejalan dengan tren global untuk mengantisipasi kondisi market telco Indonesia dimana layanan legacy kian stagnan dan menurun. Fokus strategi tersebut pada digital connectivity, digital platform, digital services.
-
Siapa yang mendorong Telkom untuk menerapkan keterbukaan informasi? Dalam sambutannya, Menteri BUMN Erick Thohir mendorong seluruh perusahaan BUMN untuk terus menerapkan prinsip keterbukaan informasi dan program keberlanjutan demi terciptanya tata kelola perusahaan yang baik.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Mengapa Telkom mengalokasikan sebagian laba bersihnya sebagai laba ditahan? Sementara itu, sisanya sebesar 28% atau Rp6,88 triliun dialokasikan sebagai laba ditahan yang akan digunakan untuk membiayai pengembangan usaha perseroan dalam domain bisnis konektivitas digital, platform digital, dan digital services.
-
Kapan kolaborasi Vidio dan Telkomsel ini berlaku? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Bagaimana Telkomsel dan Google meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan? RCS memungkinkan pelanggan Telkomsel untuk meningkatkan layanan Short Messaging Service (SMS) dengan tingkat interaktivitas yang lebih tinggi, berbagi konten multimedia berkualitas tinggi, berpartisipasi dalam obrolan grup yang lebih dinamis, serta mencakup dukungan penuh untuk tanda terima telah dibaca dan indikator pengetikan.
"Video conference ini menggunakan jaringan internet 4G LTE Frekuensi 450 MHz dan sangat cocok untuk wilayah Muba yang memiliki permukaan flat", ujar Nugroho dalam keterangannya, Senin (8/1).
Sementara itu, menurut Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Muba Dicky Meiriando mengatakan sengaja memberikan kesempatan kepada PT STI untuk mempromosikan dan mendemonstrasikan Net1 Indonesia.
"Kehadiran Net1 Indonesia pada acara ini adalah untuk memperkenalkan keunggulan produknya terutama terkait rencana penyediaan jaringan internet berkualitas tinggi di kecamatan sampai ke perdesaan yang diharapkan oleh Bapak Bupati melalui skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU)", jelas Dicky.
Diklaim pihak STI, Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin terlihat sangat puas terhadap hasil video conference dengan menggunakan jaringan internet Net1 Indonesia.
"Kualitasnya sangat bagus, tadi saya berkomunikasi dengan para camat dengan lancar dan tidak terputus-putus. Kedepan saya dapat melakukan rapat jarak jauh dengan para camat dan kepala desa dengan dukungan jaringan internet dari Net1 Indonesia. Saya berharap Net1 Indonesia dapat segera hadir ke seluruh pelosok di Kabupaten Muba," ungkapnya.
Baca juga:
T-CASH permudah pembelian tiket kereta bandara Soekarno-Hatta
Tahun 2019 tidak akan ada internet lemot di Indonesia
Tri: Peningkatan trafik data saat Natal dan Tahun Baru dipicu medsos
Telkomsel sebut Natal dan Tahun Baru trafik data naik 42 persen
Sebelum malam pergantian tahun, Telkom kerahkan infrastruktur telekomunikasi
Saat Natal, XL sebut trafik data naik 146 persen
Telkom bakal rilis WiFi Corner 2.0 dan Station, seperti apa?